Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Tekno

Pelatihan Pemanfaatan CMS Untuk Pembuatan Website Bagi OrangTua Siswa Sekolah Alam Tangerang Achmad Aditya Ashadul Ushud; Ita Novita; Noni Juliasari
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat TEKNO (JAM-TEKNO) Vol 2 No 1 (2021): Juni 2021
Publisher : Ikatan Ahli Informatika Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Website adalah gerbang informasi bagi individu, lembaga, organisasi, maupun perusahaan. Didalamnya terdapat informasi lengkap yang dibutuhkan oleh pengguna, pelanggan, atau konsumen dari pemilik website. Untuk memudahkan pengguna mendapatkan informasi yang dibutuhkan, maka website tersebut harus memenuhi kriteria, seperti mempunyai tampilan menarik dan tidak membosankan, mudah dalam penggunaan, berisi informasi lengkap yang dibutuhkan pengguna, selalu update, tidak terdapat error, dan masih banyak lagi kriteria lain. Untuk membuat website diperlukan keahlian khusus. Saat ini melalui CMS (Content Management System), seseorang dapat membuat sebuah website tanpa perlu keahlian tinggi. Salah satunya adalah WordPress. Dengan mengadakan pelatihan pembuatan website kepada orang tua siswa Sekolah Alam Tangerang yang tergabung dalam Paguyuban Orang Tua Sekolah Alam Tangerang (POSAT) maka diharapkan orang tua dapat membuat website sendiri dan memanfaatkan fungsi-fungsi website seperti membuat blog hingga berjualan. Penggunaan WordPress ini dapat dipelajari dengan mudah oleh para orang tua di Sekolah Alam Tangerang yang memiliki berbagai latar belakang pendidikan dan tidak memiliki keahlian dalam bidang informasi teknologi. Hasil dari evaluasi kegiatan pelatihan ini yaitu 100% menyatakan materi yang disampaikan jelas dan mudah dipahami, 100% menyatakan materi pelatihan bermanfaat, 96% menyatakan fasilitas pelatihan lengkap, 92% menyatakan durasi pelatihan cukup dan 100% menyatakan ingin ikut pelatihan lainnya di kemudian hari.
Pembuatan Serta Pelatihan Sistem Administrasi Dan Pelayanan Warga Di Tingkat RT Ita Novita; Noni Juliasari; Sri Mulyati; Achmad Aditya Ashadul Ushud
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat TEKNO (JAM-TEKNO) Vol 2 No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : Ikatan Ahli Informatika Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyelenggaraan kepengurusan suatu RT/RW membutuhkan administrasi yang baik dalam mengatur dan menyusun dokumentasi data warga. Permasalahan yang ada saat ini adalah dokumen data warga yang tidak tersimpan dengan baik, sistem administrasi dan pelayanan warga yang masih bersifat manual seperti pembuatan surat keluar warga yang menyebabkan pelayanan kepada warga tidak maksimal, belum adanya penyimpanan khusus data RT seperti surat masuk, data aset serta data kepengurusan RT, belum adanya informasi data warga yang mampu/tidak mampu serta transaksi dan laporan keuangan bendahara RT. Untuk mendukung hal tersebut perlu diusulkan suatu sistem informasi yang dapat mendukung kinerja para pengurus agar lebih maksimal dalam melakukan pelayanan baik dalam dokumentasi maupun laporannya. Tujuan dari pengabdian masyarakat kali ini adalah mengimplementasikan dan sekaligus memberikan pelatihan penggunaan sistem informasi administrasi RT dan pelayanan warga di tingkat RT. Untuk pengembangan sistem, diterapkan metode waterfall, dengan perancangan berbasis obyek menggunakan Unified Modelling language. Sementara perangkat bantu pengembangannya digunakan software Microsoft Visual .Net dengan database Microsoft Access. Dengan implementasi sistem informasi administrasi RT dan pelayanan warga di tingkat RT ini, proses bisnis dalam administrasi layanan warga dapat dilaksanakan lebih optimal, 90% dari mitra masyarakat setuju bahwa kegiatan ini dapat dirasakan manfaatnya bagi mereka.