Harnina Ridwan
Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Halu Oleo, Kendari

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

“Kalo Sara” Sebagai Alat Komunikasi dalam Sistem Kepemimpinan Tradisional Suku Tolaki Asrul Jaya; Harnina Ridwan
ETNOREFLIKA: Jurnal Sosial dan Budaya Vol 2 No 3 (2013): Volume 2 Nomor 3, Oktober 2013
Publisher : Laboratorium Jurusan Antropologi, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (596.438 KB) | DOI: 10.33772/etnoreflika.v2i3.55

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif guna memperoleh gambaran tentang sistem kepemimpinan tradisonal masyarakat suku Tolaki; makna simbolik, peran dan fungsi kalo sara; dan gambaran kalo sara sebagai alat komunikasi sosial dalam sistem kepemimpinan tradisonal masyarakat suku Tolaki di Kabupaten Konawe. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemimpin menurut masyarakat suku Tolaki dibaratkan sebagai gunung batu besar yang kuat, pohon beringin besar yang kokoh yang mampu memberi solusi atas berbagai masalah dalam kehidupan sosial masyarakat dengan berpedoman pada kalo sara. Dasar hukum kepemimpinan mereka adalah berdasarkan hukum adat silsilah yang disebut “londara” atau “kukua” dimana pemimpin ditentukan berdasarkan latar belakang asal-usul keturunannya. Tipe-tipe kepemimpinan mereka memiliki ciri-ciri kesamaan dengan tipe-tipe kepemimpinan moderen yang sasarannya kepada orang-orang atau masyarakat yang dipimpin agar mau bekerja sama dalam mencapai tujuan bersama. Dalam menjalankan tugas dan kewajibannya, pemimpin harus senantiasa berpedoman pada kalo sara yang sejak dulu telah menjadi simbol kebesaran dan sebagai alat komunikasi sosial diantara mereka dalam menjalani hidup bermasyarakat dan berpemerintahan. Kata kunci: kalo sara, alat komunikasi, kepemimpinan tradisional, suku Tolaki