Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

ANALISIS STILISTIKA PADA PUISI “ENGKAU SALAT DALAM HUTAN” DAN PUISI “DI PUNCAK BUKIT MANGKOSO” KARYA D. ZAWAWI IMRON Nurjanah Nurjanah; Yurdayanti Yurdayanti
Sirok Bastra Vol 8, No 2 (2020): Sirok Bastra
Publisher : Kantor Bahasa Provinsi Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37671/sb.v8i2.195

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan gaya bahasa dan citraan pada puisi “Engkau Salat dalam Hutan” dan puisi “Di Puncak Bukit Mangkoso” karya D. Zawawi Imron. Metode penelitian yang dipakai adalah metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik pustaka dan catat. Analisis data dilakukan dengan identifikasi, interpretasi, analisis, dan pemberian kesimpulan. Hasil penelitian dan pembahasan menunjukkan bahwa stilistika dalam puisi “Engkau Salat dalam Hutan” dan puisi “Di Puncak Bukit Mangkoso” memiliki keunikan yang khas D. Zawawi Imrom. Hal tersebut merupakan wujud karakteristik estetis individualisasi penyair. Kekhasan tersebut antara lain ditunjukkan dalam pemakaian gaya bahasa dan citraan. Penggunaan gaya bahasa dilakukan dengan memanfaatkan bahasa figuratif atau bahasa kiasan. Penggunaan gaya bahasa tersebut menyebabkan sajak menjadi menarik perhatian, menimbulkan kesegaran, hidup, dan terutama menimbulkan kejelasan gambaran angan. Adapun bahasa figuratif yang dimanfaatkan penyair dalam puisi tersebut adalah bahasa figuratif personifikasi, anafora, simile, klimaks, dan repitisi. Penggunaan citraan yang dimanfaatkan penyair dalam puisi “Engkau Salat dalam Hutan” dan puisi “Di Puncak Bukit Mangkoso” adalah citraan penglihatan (visual), citraan pendengaran (audiovisual), dan citraan gerak. Pemanfaatan citraan dalam puisi tersebut mampu menghidupkan imaji pembaca dalam merasakan apa yang dirasakan oleh penyair.The purpose of this study is to describe the style of language and imagery in the poetry poem "Engkau Salat dalam Hutan" and the poem "Di Puncak Bukit Mangkoso" by D. Zawawi Imron. The research method used is descriptive qualitative method. Data collection is done by library and note techniques while data analysis is done by identifying, interpreting, analyzing, and providing conclusions. The results of the research and discussion are the stylistics in the poem "Engkau Salat dalam Hutan" and the poem "Di Puncak Bukit Mangkoso", has a unique D. Zawawi Imrom which is a form of aesthetic characteristics of the poet individualization. This particularity is shown among others in the use of language styles and images. The use of language style is done by utilizing figurative language or figurative language causing poetry to attract attention, give rise to freshness, life, and especially cause clarity of imaginary images. The figurative language used by the poet in the poetry is the figurative language of personification, anaphora, simile, climax, and repetition. The use of images used by poets in the poem "Engkau Salat dalam Hutan" and the poem "Di Puncak Bukit Mangkoso" are vision images (visual), hearing images (audiovisual), and motion images. The use of images in the poem is able to animate the reader's image in feeling what is felt by the poet. 
Pelatihan Pembuatan Video Presentasi Berbasis Canva untuk Guru di SD Negeri 8 Pemali Kabupaten Bangka Yurdayanti Yurdayanti; Epa Yulia; Fiharma Ulfathira; Aliyah Tazkiyah; Shahmalia Shahmalia; Rizan Safriza
GERVASI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 5, No 3 (2021): GERVASI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31571/gervasi.v5i3.2464

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian adalah untuk meningkatkan dan melatih kemampuan guru dalam pembuatan media video presentasi berbasis Canva. Sasaran kegiatan adalah guru-guru SD Negeri 8 Pemali sebanyak 9 guru, dan pelaksanaan pengabdian di ruang SD Negeri 8 Pemali. Metode yang digunakan dalam pengabdian masyarakat ini adalah sosialisasi tentang pembuatan video presentasi berbasis Canva, pelatihan dan pendampingan penggunaan dan pengaplikasian Canva dalam pembuatan video presentasi. Hasil akhir dari pelatihan menunjukkan adanya peningkatan dalam hal wawasan guru tentang aplikasi Canva dan pembuatan video presentasi dan pelatihan ini akhirnya memberikan gambaran bagaimana membuat video pembelajaran dimasa pandemi seperti ini sehingga sangat membantu guru dalam meningkatkan pemahaman mengenai video pembelajaran khususnya video presentasi berbasis Canva.
PELATIHAN SOCIOPRENEUR KEWIRAUSAHAAN ANAK PANTI ASUHAN AISYIYAH PANGKALPINANG MENUJU WIRAUSAHAWAN DIGITAL Nurjanah Nurjanah; Yurdayanti Yurdayanti; Fitri Apriani
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12481

Abstract

Kepulauan Bangka Belitung. Keterbatasan area pemasaran dan minimnya pengetahuan serta pengalaman mereka, menyebabkan keterampilan yang telah didapatkan tidak dilanjutkan menjadi sebuah produk untuk dipasarkan. Untuk mengatasi masalah tersebut, dilakukan pembinaan Sociopreneur untuk anak Panti Asuhan Aisyiyah Pangkalpinang. Sociopreneur berusaha membangun bisnis dengan misi sosial yaitu memberdayakan masyarakat sehingga masyarakat bisa meng-upgrade kemampuan, paradigma, kreativitas, dan semangat dalam mencapai keadaan yang lebih baik. Pengabdian ini diberikan secara bertahap dengan berbagai metode yaitu: a) Penyuluhan dan Motivasi Kewirausahaan yang dikemas dalam pengabdian ini adalah melatih mental untuk menjadi wirausaha, berinovasi dan kreativitas, teknik-teknik yang dapat ditempuh untuk memasuki dunia usaha, dan memotivasi, b) Pelatihan Keterampilan Pembuatan Produk yang difokuskan untuk pelatihan keterampilan membuat produk makanan dessert box, c) Pelatihan Pengemasan dengan tujuan yaitu dapat mengemas produk agar aman dan bernilai jual tinggi, dan d) Penyuluhan dan Pelatihan Media Sosial sebagai Sarana Pemasaran Hasil Produk, pemasaran yang efektif, strategi promosi online, dan cara membuat konten media social yang menarik. Anak-anak panti asuhan sangan antusia mendenganrkan materi dari narasumber dan melakukan praktik pembuatan produk desert berupa setup roti tawar dan puding cokelat dengan toping fla. Warga panti asuhan aisyiyah pangkalpinang juga mmeberikan respon yang baik dan berharap kegiatan ini tidak hanya berlangsung saat kegiatan pengabdian saja, dan juga dilanjutkan untuk mengembangkan keahlian anak-anak panti asuhan aisyiyah pangkalpinang  
Pelatihan Pembuatan Resapan Biopori di Lingkungan Sekolah Dasar Sebagai Salah Satu Usaha Konservasi Lingkungan Yurdayanti Yurdayanti; Erick Prayogo Walton
GERVASI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 7, No 1 (2023): GERVASI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31571/gervasi.v7i1.5140

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat bertujuan memberikan penyuluhan, pendampingan, dan pelatihan pembuatan lubang resapan biopori. Kegiatan dilakukan pada guru dan siswa Sekolah Dasar Negeri 12 Lubuk Besar yang berlokasi di Desa Batu Beriga, Kab. Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sebanyak 30 peserta. Metode pelaksanaan dilakukan dengan ceramah, diskusi dan praktik untuk meningkatkan keterampilan para guru dan siswa terhadap pengertian, manfaat, dan cara pembuatan resapan biopori. Kegiatan pengabdian yang dilakukan di sekolah terdiri dari tiga tahapan yaitu persiapan, pelatihan dan evaluasi. Tahap persiapan yaitu penyuluhan kegiatan pada mitra memberikan materi tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar, peranan resapan biopori, manfaat resapan biopori. Tahap pelatihan yaitu mendampingi peserta dalam membuat resapan biopori. Hasil evaluasi yang dicapai melalui kegiatan pelatihan diketahui bahwa guru dan siswa bisa mempraktikkan dalam membuat lubang resapan biopori di lingkungan sekolah maupun di rumah. Kegiatan pengabdian diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga lingkungan dalam mengurangi potensi terjadinya genangan air berlebihan dan merusak kelestarian lingkungan.
Pelatihan Pembuatan Resapan Biopori di Lingkungan Sekolah Dasar Sebagai Salah Satu Usaha Konservasi Lingkungan Yurdayanti Yurdayanti; Erick Prayogo Walton
GERVASI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 7 No. 1 (2023): GERVASI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : LPPM IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31571/gervasi.v7i1.5140

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat bertujuan memberikan penyuluhan, pendampingan, dan pelatihan pembuatan lubang resapan biopori. Kegiatan dilakukan pada guru dan siswa Sekolah Dasar Negeri 12 Lubuk Besar yang berlokasi di Desa Batu Beriga, Kab. Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sebanyak 30 peserta. Metode pelaksanaan dilakukan dengan ceramah, diskusi dan praktik untuk meningkatkan keterampilan para guru dan siswa terhadap pengertian, manfaat, dan cara pembuatan resapan biopori. Kegiatan pengabdian yang dilakukan di sekolah terdiri dari tiga tahapan yaitu persiapan, pelatihan dan evaluasi. Tahap persiapan yaitu penyuluhan kegiatan pada mitra memberikan materi tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar, peranan resapan biopori, manfaat resapan biopori. Tahap pelatihan yaitu mendampingi peserta dalam membuat resapan biopori. Hasil evaluasi yang dicapai melalui kegiatan pelatihan diketahui bahwa guru dan siswa bisa mempraktikkan dalam membuat lubang resapan biopori di lingkungan sekolah maupun di rumah. Kegiatan pengabdian diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga lingkungan dalam mengurangi potensi terjadinya genangan air berlebihan dan merusak kelestarian lingkungan.