Intania Novanti Hutama
Pendidikan Dokter Hewan, Fakultas Kedokteran Hewan, Universitas Brawijaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Dry Leave Cremation Processor (alat pengolah sampah organik berbasis krematorium penghasil abu biokompos organik bebas asap) Chyntia Silvi Yanti Hasan; Intania Novanti Hutama; ‪Dahliatul Qosimah
Prosiding Seminar Biologi Vol 6 No 1 (2020): PROSIDING SEMINAR NASIONAL BIOLOGI DI ERA PANDEMI COVID-19 (OKTOBER 2020)
Publisher : Jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/psb.v6i1.16828

Abstract

Dry Leaves Cremation Processor (DLCP) adalah inovasi tempat pembakaran sampah yang aman terhadap lingkungan. Tempat mengolah ini dirancang sedemikian rupa untuk menampung dan memproses pembakaran sampah berjenis organik di Universitas Brawijaya. Sampah yang telah dibakar akan menjadi abu. Asap yang dihasilkan dari pembakaran disalurkan ke penampungan asap yang dilengkapi penyaringan dari pasir penyerap asap sehingga akan mengurangi emisi gas buang. Abu yang didapat dari sisa pembakaran digunakan sebagai campuran kompos atau yang bisa disebut pupuk abu biokompos organik. Pengelolaan tersebut kemudian diujikan ke tanaman pertanian yang menjadi ikon perguruan tinggi Malang, yaitu bayam merah. Uji atas keefektifan pupuk abu biokompos organik melalui pertumbuhan dari bibit bayam merah. Dua tindakan tersebut melalui DLCP mampu mengolah sampah organik dan mereduksi volume sampah. Sehingga, kondisi tempat penampungan sampah sementara di Universitas Brawijaya tidak akan mengalami penimbunan volume sampah yang dapat menyebabkan terganggunya aktivitas belajar mengajar. DLCP juga mendukung Program Perguruan Tinggi Adiwiyata. Kefektifan DLCP akan menunjang manajemen pengolahan sampah di Universitas Brawijaya.