Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Metode TOPSIS dan AHP pada Sistem Penunjang Keputusan Penerimaan Anggota Baru, Studi Kasus: Ikatan Mahasiswa Sistem Informasi STMIK Mikroskil Medan Gunawan Ganda; Fandi Halim; Wilson Ng
Jurnal SIFO Mikroskil Vol 15, No 2 (2014): JSM Volume 15 Nomor 2 Tahun 2014
Publisher : Fakultas Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (505.119 KB) | DOI: 10.55601/jsm.v15i2.157

Abstract

Penerimaan anggota baru merupakan salah satu kegiatan rutin tahunan yang dijalankan organisasi. Ikatan Mahasiswa Sistem Informasi (IMSI) sebagai organisasi di bawah naungan Program Studi S-1 Sistem Informasi STMIK Mikroskil juga memiliki sistem dalam menerima anggota baru, dimana mahasiswa mendaftar secara tertulis, mahasiswa datang ke kampus untuk mengikuti ujian dan melakukan interview, kemudian panitia memutuskan mahasiswa yang akan dipilih sebagai anggota. Beberapa masalah yang timbul adalah panitia tidak objektif dalam memutuskan mahasiswa yang akan dijadikan sebagai anggota serta panitia cepat jenuh dalam memutuskan mahasiswa yang akan dipilih sebagai anggota. Untuk mengatasi masalah tersebut, maka dikembangkan Sistem Penunjang Keputusan (SPK) penerimaan anggota baru dengan metode Analytical Hierarcy Process (AHP) untuk mencari alternatif terbaik berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditentukan, kemudian mencari solusi dengan metode Technique For Order Preference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS). Dengan menerapkan SPK tersebut diharapkan dapat menunjang peningkatan mutu penerimaan anggota baru pada organisasi IMSI.