Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

EVALUASI MEKANISME PENDAFTARAN DAN VERIFIKASI PARTAI POLITIK PESERTA PEMILU 2019 Febriansyah Kurniawan; Retno Sari Handayani
Jurnal Kebijakan Publik Vol 13, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46730/jkp.13.1.p.1-8

Abstract

Partai politik tak sepenuhnya mencerminkan pandangan politik dimasyarakat. Seharusnya partai politik merekrut masyarakat yang memiliki cita-cita dan pandangan yang sama sebagai anggotanya, sebaliknya tulisan ini menjelaskan bahwa partai politik berada di jarak terjauh dari kata ideal. Partai politik yang diharapkan berisi individu-individu yang memiliki pandangan ideologi dan tujuan yang sama dalam usahanya memperebutkan dan mempertahankan kekuasaan, nyatanya orang-orang tertentu dijadikan kendaraan demi suksesi sebagai peserta pada Pemilu Serentak Tahun 2019 yang lalu. Menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, penelitian ini mengumpulkan sumber data melalui wawancara serta kajian literatur dari penelitian-penelitian sebelumnya. Penelitian ini menemukan bahwa pada banyak terjadi kecurangan-kecurangan pada proses verifikasi partai politik yang mendaftarkan diri sebagai Peserta Pemilu yang dilakukan oleh oknum di dalam partai politik itu sendiri. Praktik manipulatif oknum partai politik dalam proses verifikasi merugikan sebagian masyarakat yang tidak mengetahui namanya telah dicatut sebagai anggota partai politik. Selanjutnya, temuan penelitian ini menunjukkan bahwa ada kelemahan regulasi dalam keterbukaan informasi mengenai keangggotaan partai politik. Kata kunci: Partai politik; Pemilu; Verifikasi partai 
Masalah Pelaksanaan Fungsi Partai Politik dan Dampaknya Terhadap Konsolidasi Demokrasi di Indonesia Febriasnyah Kurniawan; Retno Sari Handayani
Jurnal Demokrasi dan Politik Lokal Vol 4 No 2 (2022): Edisi Oktober
Publisher : Jurusan Ilmu Politik, FISIP, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jdpl.4.2.128-145.2022

Abstract

Berbagai masalah demokrasi sering muncul akibat pelaksanaan fungsi partai politik yang tidak sesuai dengan kondisi idealnya. Partai politik seakan-akan sengaja menumpulkan fungsinya, sehingga berdampak pada rendahnya kepercayaan masyarakat kepada partai politik. Penelitian ini menganalisis penyebab ketidakoptimalan pelaksanaan fungsi partai politik dan dampaknya terhadap konsolidasi demokrasi yang dilaksanakan, terutama masa reformasi di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode studi kepustakaan yang menumpukan analisis pada beberapa sumber rujukan seperti hasil penelitian sebelumnya dan didukung dengan data sekunder dari sumber lain yang berasal dari laporan jurnalistik. Data dianalisis berdasarkan konsepsi fungsi ideal partai politik dari berbagai teori yang relevan dengan masalah yang dikaji. Setidaknya ada empat aspek yang dapat digunakan untuk mengurai penyebab ketidakoptimalan pelaksanaan fungsi partai politik, di antaranya: lemahnya penerapan prinsip demokrasi di internal partai politik, regulasi partai politik, mekanisme literasi demokrasi dan politik, serta krisis pendanaan partai politik. Peran partai politik sebagai roda penggerak demokrasi akan menjadi optimal ketika didukung oleh berbagai pihak, yakni pembuat aturan dan masyarakat. Tidaklah sempurna ketika sebuah ambisi besar hanya didukung oleh ‘pemain tunggal’. Literasi demokrasi dan politik serta pembangunan integritas partai politik sangat jelas urgensinya. Penting bagi negara untuk hadir melalui regulasi mengenai literasi demokrasi dan politik serta penguatan integritas partai politik.