Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Rancang Bangun Alat dan Aplikasi untuk Para Penyandang Tunanetra Berbasis Smartphone Android Dendy Pratama; Denisson Arif Hakim; Yuhif Prasetya; Nur Rizki Febriandika; Marleny Trijati; Umi Fadlilah
Khazanah Informatika Vol. 2 No. 1 Juni 2016
Publisher : Department of Informatics, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/khif.v2i1.1927

Abstract

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi berperan mewujudkan kehidupan masyarakat yang lebih baik. Salah satunya adalah kemajuan teknologi elektronika yang telah melekat di dalam kehidupan manusia. Berbagai alat elektronika praktis dan fleksibel telah banyak diciptakan sehingga membantu memudahkan manusia dalam memenuhi kebutuhannya.Oleh sebab itu penulis ingin membuat novel audio untuk penyandang tunanetra yang disajikan dalam bentuk audio yang sudah diedit seperti menonton film yang dibuat dari hasil rekaman. Alat yang penulis buat berbasis android yang dipadukan dengan modul bluetooth dan arduino berfungsi memanggil hasil rekaman yang sudah diedit untuk memudahkan penyandang tunanetra serta headset dan speaker sebagai keluaran dari android. Dengan alat yang penulis ciptakan diharapkan para penyandang tunanetra menjadi bisa menikmati novel tanpa harus menggunakan huruf brailler yang ada pada novel saat ini hanya sedikit jumlahnya
Pelacak Orang Hilang Menggunakan Sepatu dengan Sistem GPS dan GSM Mayang Rizqi Ambagapuri; Feby Nurkhalih Putra; Mifta Thahira; Umi Fadlilah
Khazanah Informatika Vol. 4 No. 1 Juni 2018
Publisher : Department of Informatics, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/khif.v4i1.6228

Abstract

Kasus orang hilang merupakan salah satu kasus yang dalam sistem pencariannya membutuhkan petunjuk yang akurat. Salah satu metode pencarian yang akurat adalah dengan menggunakan teknologi GPS akan memberitahu di mana keberadaan lokasi seseorang dengan tepat. Artikel ini mendeskripsikan tentang alat pelacak dengan menggunakan sistem GPS dan modul GSM yang diterapkan pada sepatu. Tujuannya adalah sebagai sistem pelacakan orang hilang dengan memberikan titik lokasi yang akurat. Perancangan dari alat ini meliputi studi literatur, pembuatan program pada rangkaian sistem mikrokontroller dengan menggunakan Arduino, modul GSM sim800 sebagai media untuk mengirim dan menerima SMS dari pengguna, modul GPS tracking sebagai pendeteksi titik koordinat keberadaan orang yang hendak dilacak, membuat desain untuk peletakkan komponen pada sepatu, dan metode terakhir yaitu uji coba alat. Hasil dari penelitian adalah sepatu dapat dilacak ketika alat yang ada di dalam sol sepatu sudah dalam keadaan on/aktif. Sepatu dapat dilacak dengan menggunakan SMS, dengan mengirim sms sesuai dengan kode yang sudah diprogram pada alat. Jika kode sms yang dikirim benar maka alat akan membalas berupa titik koordinat dari pengguna sepatu.
Rancang Bangun Website dan E-Learning di TPQ Al-Fadhillah Umi Fadlilah
Khazanah Informatika Vol. 1 No. 1 Desember 2015
Publisher : Department of Informatics, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/khif.v1i1.1181

Abstract

Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) merupakan tempat pendidikan informal yang mengajarkan nilai-nilai agama Islam yang bertumpu pada Al-Qur’an dan Al Hadits sebagai pembelajaran yang utama, serta membimbing santri menjadi muslim yang taat beragama. Salah satu TPQ yang ada di Kartasura yaitu TPQ Al-Fadhillah, merupakan salah satu TPQ yang membutuhkan website sekaligus e-learning. Website TPQ Al-Fadhillah diharapkan bisa memudahkan dalam berkomunikasi serta mencari dan mendapat informasi. Sedangkan e-learning sebagai solusi untuk memberikan suasana pembelajaran yang berbeda dan menarik serta proses belajar mengajar menjadi lebih mudah diikuti karena ada pembelajaran materinya. Hal ini dilakukan untuk memberikan cara belajar baru dan mengenal teknologi kepada santri khususnya di TPQ Al-Fadhillah. Rancang bangun website sederhana dilengkapi dengan PHP dan MySQL, Microsoft Windows 7, Macromedia Dreamweaver, Mozilla Firefox untuk menampilkan hasil sistemnya, serta Macromedia Flash untuk membuat tampilan e-learning menjadi lebih menarik. Adanya situs website dan e-learning pada TPQ Al-Fadhillah diharapkan dapat membantu dan memudahkan pengurus dalam mengelola TPQ Al-Fadhillah, baik dari data pengajar, santri, jadwal pelajaran, dan materi pelajarannya serta e-learning yang dapat membantu proses belajar mengajarnya.
Sistem Keamanan Ganda pada Sepeda Motor untuk Pencegahan Pencurian dengan SMARTY (Smart Security) Dendy Pratama; Eko Didik Febrianto; Denisson Arif Hakim; Tri Mulyadi; Raih Wisesa Halfiah; Umi Fadlilah
Khazanah Informatika Vol. 3 No. 1 Juni 2017
Publisher : Department of Informatics, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/khif.v3i1.4205

Abstract

Alat pengaman sepeda motor adalah peralatan yang berfungsi mengamankan sepeda motor dari pencurian ketika tidak ada pengawasan dari pemiliknya. Alat pengaman sepeda motor terdiri dua macam: elektrik dan non elektrik. Contoh pengaman sepeda motor elektrik yaitu menggunakan alarm, yang non elektrik menggunakan kunci stir. Alat pengaman sepeda motor elektrik merupakan pengamanan yang efektif dalam melakukan fungsinya. Namun alat pengaman tersebut belum bisa diandalkan karena jika pemilik sepeda motor berada jauh dari motornya, pemilik tidak dapat memantau kendaraanya. Masalah ini diatasi dengan pengembangan alat pengaman ganda. Alat pengaman berbasis Arduino ini dirancang untuk mengamankan sepeda motor secara efektif karena dilengkapi dengan GPS yang digunakan untuk melacak lokasi koordinat sepeda motor tanpa dibatasi jarak. Alat dilengkapi modul GSM sebagai komunikasi antara pemilik dengan alat pengaman sehingga pemilik dapat memantau sepeda motornya dari jarak jauh, yaitu menggunakan SMS yang berisi sandi. Bila sandi tersebut dikirimkan ke nomor handphone yang dipasang pada GSM modul maka alat bekerja sesuai dengan kata sandi. Hasil dari penelitian menunjukan alat bekerja dengan baik. Percobaan pertama ketika kata sandi dikirim untuk menghidupkan kontak sepeda motor maka seketika itu kontak sepeda motor hidup. Selanjutnya kata sandi dikirim lewat SMS untuk mematikan mesin sepeda motor maka mesin tersebut mati. Ketika kata sandi dikirim untuk mengetahui lokasi alat yang terpasang pada sepeda motor tersebut, maka dalam 2 detik alat mengirimkan SMS berupa koordinat lokasi berbentuk link ke google map. Ketika sandi yang dikirim dalam bentuk SMS salah, alat tidak merespon. Alat ini menggunakan keypad yang digunakan untuk memasukan data melalui password untuk membuka sistem keamanan dan hasilnya sesuai.
Design And Development of Data Input Application For Covid-19 Vaccination Recipients In Sukoharjo Regency Based on Website Ihsan Cahyo Utomo; Umi Fadlilah; Ragiel Abiul Pratama; Aldin Nasrun Minalloh
International Journal of Computer and Information System (IJCIS) Vol 4, No 2 (2023): IJCIS : Vol 4 - Issue 2 - 2023
Publisher : Institut Teknologi Bisnis AAS Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29040/ijcis.v4i2.118

Abstract

Corona Virus Deseas 19 (Covid-19) is an infectious disease caused by acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2). This disease was first identified in December 2019 in Wuhan, the capital of China's Hubei province, and since then Covid-19 has spread widely throughout the world including regions in Indonesia. One of the efforts of the World Health Organization (WHO) to break the chain of transmission of Covid-19 is to implement health protocols and carry out the Covid-19 vaccine program. Indonesia is one of the countries implementing the Covid-19 vaccination program in order to break the chain of transmission of Covid-19. Based on data from the Ministry of Health of the Republic of Indonesia on November 23, 2021, a total of 135,716,042 vaccinations were recorded for dose 1 and 90,520,201 for dose 2, while the vaccination target was 208,265,720. Sukoharjo Regency is one of the districts with quite high cases, and is one of the targeted districts for vaccination. To assist medical staff in determining vaccination targets and assisting the public in obtaining information on the distribution of vaccinations in the Sukoharjo area, a system is needed that provides an overview of the mapping of vaccination recipients in the Sukoharjo area. In this study a website-based mapping system was designed using webGIS which can help provide an overview of vaccination recipients in the Sukoharjo area. The expected result of this design is a WebGis-based covid-19 vaccination distribution map that can assist vaccination officers in the district area in obtaining information on the distribution of Covid-19 vaccinations.