Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Wahana Didaktika

KONSTRUKSI SKALA MINAT KEPENDIDIKAN SEJARAH DITINJAU DARI KETERAMPILAN DAN NILAI KESEJARAHAN Eva Dina Chairunisa
Wahana Didaktika : Jurnal Ilmu Kependidikan Vol. 13 No. 3 (2015): Wahana Didaktika Jurnal Ilmu Kependidikan
Publisher : Faculty of teaching training and education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/wahanadidaktika.v13i3.523

Abstract

AbstrakGuru sejarah harus memiliki kemampuan merekonstruksi kejadian masa lalu dan memiliki imajinasi yang tinggi serta berbagai jenis pengetahuan yang positif.   Penguasaan materi oleh guru sangat dibutuhkan dalam rangka mencapai tujuan pembelajaran sejarah dan menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Hal ini berkaitan dengan minat para calon guru pendidikan sejarah dalam mempelajari konten-konten pelajaran. Dengan melakukan pengukuran minat belajar kependidikan sejarah akan membantu mahasiswa calon guru sejarah untuk memahami dan memaknai peristiwa-peristiwa sejarah. Untuk itu perlu dikonstruksi sebuah skala untuk mengukur  minat kependidikan sejarah. Setelah skala minat kependidikan sejarah direkonstruki, kemudian dilakukan pengujian empirik, dan analisis skala berupa pengujian daya beda item, estimasi reliabilitas dan validitas konstruk melalui analisis factor, dari item pool sebanyak 53 buah item. Sehingga diperoleh norma kategorisasi skala minat kependidikan sejarah. Kata Kunci: Skala Minat Kependidikan Sejarah, dan Nilai Kesejarahan