Yunita Yunita
Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Makassar

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH PENDEKATAN WHOLE LANGUAGE BERBASIS LINGKUNGAN TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS SISWA KELAS V SD MUHAMMADIYAH PERUMNAS KECAMATAN RAPPOCINI KOTA MAKASSAR Yunita Yunita
JURNAL PENA Vol 4, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (868.46 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendekatan Whole Language berbasis lingkungan terhadap keterampilan menulis siswa di kelas V SD Muhammadiyah Perumnas Kecamatan Rappocini Kota Makassar. Jenis penelitian ini adalah pre-experimental design. Penelitian ini menyelidiki pengaruh variabel bebas (whole language berbasis lingkungan) terhadap variabel terikat (keterampilan menulis). Populasi dalam penelitian ini adalah  seluruh siswa/siswi kelas V SD Muhammadiyah Perumnas sedangkan sampel yang dipilih adalah seluruh siswa/siswi kelas V SD Muhammadiyah Perumnas sebanyak 20 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat  pengaruh signifikan antara hasil keterampilan menulis siswa yang diajar dengan cara konvensional dengan pendekatan whole language berbasis lingkungan,  hal ini dapat dilihat dari hasil analisis statistik deskriptif dan peningkatan hasil keterampilan setelah diberi perlakuan. Berdasarkan uji hipotesis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penggunaan pendekatan whole language berbasis lingkungan memiliki pengaruh  terhadap keterampilan menulis siswa kelas V SD Muhammadiyah Perumnas Kecamatan Rappocini Kota Makassar setelah  diperoleh t Hitung = 6,63 dan t Tabel = 2,093 maka diperoleh t Hitung  t Tabel atau 6,63 2,093. Kata Kunci : Keterampilan Menulis, Pendekatan Whole Langage Berbasis Lingkungan
PERBANDINGAN METODE RPQ (READING, PRESENTATION, AND QUESTIONING) DAN ED (EXPERIMENT AND DISCUSSION) TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA PADA SISWA KELAS XI MAN 1 MAKASSAR. UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR Ahyudi Ahyudi; Andi Reski Amalia; Yunita Yunita
JURNAL PENA Vol 2, No 2 (2015)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (308.124 KB)

Abstract

ABSTRAKPendidikan  pada hakikatnya adalah proses belajar mengajar yang dilakukan guru berlangsung optimal. Dalam pembelajaran fisika,  penerapan metode konvensional yaitu metode ceramah dalam proses belajar mengajar akan menyebabkan proses pembelajaran kurang melibatkan siswa. Oleh karena itu dalam pembelajaran fisika siswa lebih dituntut untuk mencari tahu tentang alam sekitar secara sistematis tidak cukup dengan menghafal akan tetapi harus memahami konsep-konsep pembelajaran, dan mampu memperoleh penguasaan lebih mendalam tentang alam sekitar. Sehingga dicoba solusi berupa penerapan metode yang mampu melibatkan siswa untuk meningkatkan proses interaksi dan memahami materi yang dipelajari melalui eksperimen secara langsung, dalam hal ini digunakan metode RPQ (Reading, presentation, Questioning) dan ED (Experimenting and Disscussion). Dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh metode RPQ, pengaruh metode ED, dan perbedaan pegaruh metode RPQ dan ED  terhadap hasil belajar fisika pada siswa kelas XI MAN 1 Makassar. Adapun jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Quasi exsperiment (eksperimen semu) dengan pendekatan kuantitatif. Dalam penelitian ini dilakukan pengujuian  hipotesis dengan menggunakan uji t-test. Adpun data yang diperoleh,  dianalisis menggunakan statistik deskriptif berupa pretest dan postest untuk mendeskripsikan hasil belajar siswa serta analisis N-Gain dengan Statistik Inferensial untuk peningkatan hasil belajar siswa berada pada kategori rendah.Kata kunci: Metode RPQ, Metode ED, Hasil Belajar.