Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH BANTUAN PEMERINTAH KABUPATEN ACEH SELATAN TERHADAP PENDAPATAN PETANI PALA (Studi Kasus: Kecamatan Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan) Febri Ramadhan; Hasman Hasyim; Emalisa Emalisa
JOURNAL ON SOCIAL ECONOMIC OF AGRICULTURE AND AGRIBUSINESS Vol 6, No 1 (2017): volume 6 no. 1 January 2017
Publisher : Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (102.137 KB)

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan produksi pala diKecamatan Tapaktuan, menganalisis komparasi rata-rata pendapatan petani palasebelum dan sesudah adanya bantuan pemerintah, menganalisis pengaruh bantuanpemerintah kabupaten terhadap pendapatan petani pala, menganalisis pengaruhkarakteristik sosial ekonomi terhadap jumlah bantuan Pemerintah KabupatenAceh Selatan, untuk mengetahui apa saja masalah yang dihadapi petani paladalam penerimaan bantuan pemerintah, dan untuk mengetahui apa saja upayapetani pala dalam mengatasi permasalahan mengenai penerimaan bantuanpemerintah yang dihadapinya. Metode analisis yang digunakan adalah metodeanalisis deskriptif, uji paired sample t-test dan metode Ordinary Least Square(OLS) dengan menggunakan regresi linier berganda. Dari hasil penelitiandiperoleh produksi pala mengalami peningkatan sebesar 50,3 %. Terdapatkomparasi rata-rata pendapatan petani pala sebelum dan sesudah adanya bantuan pemerintah. Secara serempak maupun secara parsial bantuan pemerintah berpengaruh sangat nyata terhadap pendapatan petani pala. Dari keseluruhan variabel bebas karakteristik sosial ekonomi secara serempak berpengaruh sangat nyata terhadap jumlah bantuan pemerintah. Secara parsial hanya variabel pendidikan yang berpengaruh nyata terhadap jumlah bantuan pemerintah.Kata Kunci: Sosial Ekonomi, Bantuan, Pendapatan.