Harun Mallisa
Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Tadulako Kampus Bumi Tadulako Tondo Palu, 94118.

Published : 10 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : SMARTek

Pengaruh Batu Pecah Terhadap Kuat Tekan Paving Block Mallisa, Harun
SMARTek Vol 4, No 3 (2006)
Publisher : SMARTek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (252.63 KB)

Abstract

Paving block (SK-SNI  T-4-1990-F) dapat diklasifikasikan  sebagai  beton pracetak tanpa tulangan  yang merupakan salah satu bahan lapis perkerasan  jalan. Paving block terbuat dari campuran bahan semen, pasir, dan air yang di cetak menurut ukuran pola tertentu. Pada penelitian ini, digunakan proporsi yang telah biasa digunakan di lapangan sebagai pembanding utama yaitu dengan perbandingan  1 semen: 8 pasir. Variasi campuran dilakukan terhapap komposisi pasir dan batu pecah. Variasi campuran semen, pasir dan batu pecah tersebut yaitu kombinasi 1 semen :(4,6,8) pasir:(4,6,8) batu pecah. Benda uji yang dibuat hanya dalam bentuk paving block ukuran standar 20x10x5 cm3.  Sedangkan cara pencetakan benda uji dilakukan secara manual seperti pada pembuatan di lapangan. Masing-masing benda uji dilakukan uji kuat tekan. Kedua jenis pengujian tersebut dilakukan dengan mesin manual dan digerakkan secara manual. Artikel ini menunjukkan pengaruh penambahan batu pecah pada kekuatan bahan paving block
Pengaruh Lamanya Pengadukan Terhadap Nilai Slump dan Kandungan Udara Campuran Beton Mallisa, Harun
SMARTek Vol 6, No 2 (2008)
Publisher : SMARTek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (200.6 KB)

Abstract

Tujuan peneltian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lama pengadukan pada beton segar terhadap kuat tekan beton. Lama pengadukan divariasi sebanyak tujuh waktu berbeda yakni 2, 7, 12, 22, 27 dan 32 menit yang mana dari setiap variasi waktu tersebut dilakukan pengujian slump dan kuat tekan beton. Hasil pengujian menunjukkan bahwa lama pengadukan berpengaruh pada nilai slum dan kuat tekan beton. Pada lama pengadukan 2 menit dengan slump 125 mm namun bila diperpanjang hingga 32 menit nilai slump menurun sampai 45 mm atau turun sebesar 64 % dan kandungan udara dalam beton meningkat dari 1,8 % ke 3,14 %.
MIKROZONASI SEISMIC DAN ANALISIS RESPON SITE SPEC IFIC KOTA PALU Mallisa, Harun; Turu’allo, Gidion; Mallisa, Zet
SMARTek Vol 7, No 2 (2009)
Publisher : SMARTek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.043 KB)

Abstract

Beberapa peneliti telah melakukan penelitian dan membuat Peta Gempa Indonesia denganversi masing – masing, penelitian ini menyajikan penelitian untuk mendapatkan Peak GroundAcceleration (PGA) untuk beberapa tempat di Kota Palu berdasarkan metoda yang lebihlengkap, sistematis dan berusaha mengurangi faktor ketidak pastian dalam setiap langkahperhitungan yang dilakukan.Penelitian ini akan meliputi pengumpulan dan pengolahan data gempa, studi seismotektonikdan analisis resiko gempa. Data-data gempa dikumpulkan dari tahun 1904 – 2006. Data gempakemudian diolah sehingga didapat data gempa utama dan kelengkapannya.Untukmemperhitungkan faktor ketidak pastian dari masing - masing tahapan perhitungan dipakaimetoda logic tree.Analisis dilakukan dengan bantuan program Equevalent Linear Earthquake Respons Analysis(EERA). Properties dinamik tanah dievaluasi dari data-data hasil penyelidikan tanah yangdikumpulkan dibeberapa tempat di Kota Palu. Hasil dari analisis respon site denganmenggunakan program EERA, dapat digunakan sebagai data masukan untuk pembuatanrespon spectra