Teguh Budi Wibowo
Department of Pediatric Dentistry, Faculty of Dental Medicine, Universitas Airlangga

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Usia saat inisial akuisisi Streptococcus mutans dan jumlah erupsi gigi sulung pada anak (Initial acquisition age of Mutans Streptococci and number of erupted primary teeth in children) Citra Adinda; Udijanto Tedjosasongko; Teguh Budi Wibowo
Dental Journal (Majalah Kedokteran Gigi) Vol. 47 No. 4 (2014): December 2014
Publisher : Faculty of Dental Medicine, Universitas Airlangga https://fkg.unair.ac.id/en

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.399 KB) | DOI: 10.20473/j.djmkg.v47.i4.p202-205

Abstract

Background: Mutan Streptococci (MS) are considered as major bacteria in human dental caries. Previous experiments reported that MS needs permanent surface to make stable colonization in human oral mouth. Transmission of MS occured directly or indirectly by salivary contact. The younger the child acquired MS the higher dental caries risk of the child. Purpose: The purposes of this study was to determine the age and number of primary teeth erupted during MS initial acquisition in children. Methods: The subjects were 30 infants aged 5 months old of Simomulyo region, Surabaya, East Java, Indonesia. Monthly plaque samples were taken using sterile cotton bud and oral examination were done to check number of primary teeth for 6 months period. The MS isolate were isolated using BHI broth and TYC respectively. The MS identification was done by gram staining and colony morphology. Number of erupted primary teeth was determined by counting the erupted teeth in each month. Results: As the result 83% children acquired MS and 17% children remain free from MS. The mean age of initial acquisition was 7,76±0,96 months and the average number of erupted teeth was two teeth. Conclusion: The study revealed that the mean age of MS initial acquisition in children was 7,76±0,96 month and the colonization of MS was found in children with average 2 primary teeth erupted.Latar belakang: Streptococcus Mutans (SM) merupakan bakteri utama penyebab karies gigi. Percobaan sebelumnya melaporkan bahwa SM membutuhkan permukaan permanen untuk membuat kolonisasi stabil di rongga mulut. Penularan SM terjadi secara langsung atau tidak langsung melalui kontak saliva. Semakin muda anak mengakuisisi SM semakin tinggi resiko terjadinya karies pada anak tersebut. Tujuan: Penelitian ini bertujuan meneliti umur dan jumlah rata-rata gigi erupsi pada masa inisial akuisisi SM pada anak Metode: Subyek penelitian ini adalah 30 bayi berusia 5 bulan di wilayah Simomulyo, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia. Sampel plak diambil setiap bulan dengan cotton bud steril. Dilakukan pula pemeriksaan rongga mulut untuk memeriksa jumlah gigi sulung yang erupsi selama 6 periode 6 bulan. SM diisolasi menggunakan BHI broth dan TYC. Identifikasi SM dilakukan dengan pewarnaan gram dan pemeriksaan morfologi koloni. Jumlah gigi erupsi ditentukan dari penghitungan jumlah gigi sulung yang erupsi setiap bulannya. Hasil: Delapan puluh tiga persen anak-anak positif didapatkan SM dan 17% anak-anak tetap bebas dari SM. Studi ini menunjukkan bahwa SM rata-rata usia awal akuisisi anak adalah 7,76 ± 0,96 bulan dan jumlah rata-rata gigi erupsi adalah 2 gigi. Simpulan: Penelitian ini menunjukkan bahwa usia rata-rata inisial akuisisi SM pada anak-anak adalah 7,76±0,96 bulan dan kolonisasi SM ditemukan pada anak-anak dengan rata-rata 2 gigi sulung telah erupsi.
Daya antibakteri obat kumur chlorhexidine, povidone iodine, fluoride suplementasi zinc terhadap, Streptococcus mutans dan Porphyromonas gingivalis (Antibacterial effect of mouth washes containing chlorhexidine, povidone iodine, fluoride plus zinc on Strep Betadion Rizki Sinaredi; Seno Pradopo; Teguh Budi Wibowo
Dental Journal (Majalah Kedokteran Gigi) Vol. 47 No. 4 (2014): December 2014
Publisher : Faculty of Dental Medicine, Universitas Airlangga https://fkg.unair.ac.id/en

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.244 KB) | DOI: 10.20473/j.djmkg.v47.i4.p211-214

Abstract

Background: Dental Caries and periodontal disease prevalence in Indonesian children are still high. Some efforts can be done to overcome the problem; one of them is the use of mouthwash to decrease pathogen microorganisms. The mouthwashes that commercially available in market are chlorhexidine, povidone Iodine and Fluoride with Zinc supplementation. Purpose: The purpose of this study was to examine the anti bacterial effect of the mouthwashes chlorhexidine, povidone iodine and fluoride with zinc supplementation against mix bacteria that found in the plaque, Streptococcus mutans and Porphyromonas gingivalis. Methods: The antibacterial effect was measured using disk diffusion test. The bacteria samples (plaque polybacteria, S.mutans and P. gingivalis) were inoculated and spread in the petridish containing MHA. Paper discs containing the mouthwashes were placed in the petridish and incubated for 24 hours at 37oC (anaerobe for P. gingivalis, aerobe for S. mutans and polybacteria). The diameter of inhibition zone surrounding the paper discs were measured and compared between each active ingredient contained in mouthwash. Results: Chlorhexidine had the strongest antibacterial effect than povidone iodine and fluoride. Chlorhexidine was more effective to inhibited the growth of S. mutans than to polybacteria or P.Gingivalis, while Povidone iodine and fluoride were more effective to inhibited the growth of polybacteria. Conclusion: The mouthwash chlorhexidine was more effective to inhibit the growth of plaque polybacteria, Streptoccous mutans and Porphyromonas gingivalis compared with povidone iodine and fluoride with zinc supplementation.Latar belakang: Prevalensi karies gigi dan penyakit periodontal masih tinggi pada anak Indonesia. Usaha mengatasi hal tersebut antara lain melalui melalui penggunaan obat kumur untuk mengurangi jumlah kuman pathogen. Kandungan obat kumur yang beredar di pasar diantaranya adalah chlorhexidine, povidone iodine dan fluoride dengan suplementasi zinc. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk meneliti efek antibakteri dari obat kumur berbahan aktif chlorhexidine, povidone iodine dan fluoride dengan suplementasi zinc terhadap bakteri campur plak, S. mutans dan P. gingivalis. Metode: Pengukuran efek antibakteri dilakukan dengan metode disk diffusion. Bakteri sampel (bakteri campur plak, Streptococcus mutans dan Porphyromonas gingivalis) ditanam secara merata pada cawan petri dengan medium MHA. Cakram kertas yang mengandung obat kumur diletakkan di tengah cawan petri dan diinkubasi selama 24 jam pada suhu 37o C (anaerob untuk P. gingivalis, aerob untuk S.mutans dan bakteri campur). Diameter zona hambat bakteri yang mengelilingi cakram kertas diukur dan dibandingkan antara masing-masing bahan aktif yang terkandung dalam obat kumur. Hasil: Chlorhexidine mempunyai efek antibakteri paling kuat dibanding povidone iodine dan fluoride. Chlorhexidine lebih ampuh menghambat pertumbuhan bakteri S.mutans dibanding terhadap bakteri P.gingivalis dan bakteri campur dalam plak, sedang Povidone iodine dan fluoride lebih efektif menghambat pertumbuhan bakteri campur. Simpulan: Obat kumur chlorhexidine lebih efektif dalam menghambat pertumbuhan bakteri campur dari plak, Streptococcus mutans dan Porphyromonas gingivalis dibanding povidone iodine dan fluoride dengan suplementasi zinc.
Surgical exposure dan perawatan ortodontik pada impaksi gigi insisif sentral rahang atas (Surgical exposure and orthodontic treatment on labially impacted maxillary central incisor) Bingah Fitri Melati; Teguh Budi Wibowo; Betadion Rizki
Dental Journal (Majalah Kedokteran Gigi) Vol. 47 No. 2 (2014): June 2014
Publisher : Faculty of Dental Medicine, Universitas Airlangga https://fkg.unair.ac.id/en

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (595.609 KB) | DOI: 10.20473/j.djmkg.v47.i2.p77-81

Abstract

Background: As a clinician we have to concern for an unerupted teeth especially in mixed dentition. Eruption failure can also be caused by early loss of deciduous teeth. Purpose: To report a case of unerupted maxillary central incisor caused by early loss of deciduous teeth due to trauma and the combination of excisional and orthodontic treatment. Case: A 8-years-old girl in mixed dentition phase came to Universitas Airlangga Dental Hospital with chief complaint of unerupted right maxillary central incisor while the left central incisor and both lateral incisor had erupted already. She had trauma when she was 1 year old and loss mostly her primary maxillary central incisors. An intraoral examination revealed lack of space in #11 region with root retained of #51, bulge was palpated in vestibulum and periapical radiograph showed that a delayed eruption upper central incisor without presence of disturbance. Case management: The exposure of the tooth was under local anesthesia a year after the orthodontic performed to make enough space for traction the tooth. A button was placed at palatal and used elastic strait to traction the tooth. After 3 months, bracket placed at labial to positioning until leveled and aligned with adjacent teeth. Conclusion: A simple excisional and orthodontic treatment were succesfully treated the labially impacted teeth.Latar belakang: Sebagai seorang klinisi kita harus memperhatikan apabila terdapat gigi yang belum erupsi terutama pada fase gigi pergantian. Kegagalan erupsi gigi juga dapat disebabkan karena tanggal premature gigi sulung. Tujuan: Melaporkan kasus impaksi gigi insisif sentral rahang atas yang disebabkan kehilangan premature gigi sulung karena trauma dengan kombinasi eksisi sederhana dan perawatan ortodontik. Kasus: Anak perempuan usia 8 tahun pada fase gigi pergantian datang ke Rumah Sakit Gigi dan Mulut Universitas Airlangga dengan keluhan gigi insisif sentral kanan rahang atasnya (#11) belum erupsi meskipun gigi insisif sentral kiri #21 dan kedua insisif lateralnya #22 sudah erupsi. Pasien tersebut pernah terjatuh saat masih usia 1 tahun dan hampir kehilangan seluruh gigi sulung insisif sentral rahang atasnya. Pada pemeriksaan klinis tampak ruang yang sempit pada region #11 dan terdapat sisa akar gigi #51, jaringan keras teraba pada palpasi daerah vestibulum dan pemeriksaan radiografi periapikal tampak impaksi gigi insisif sentral rahang atas tanpa adanya penghalang. Tatalaksana kasus: Exposure gigi dilakukan dibawah anestesi lokal 1 tahun setelah perawatan ortodontik untuk membuka space bagi #11. Button diletakkan di palatal gigi 11 dan digunakan elastic strait untuk traksi gigi tersebut. Setelah 4 bulan bracket dipasang untuk memposisikan gigi pada lengkung yang benar. Simpulan: Teknik eksisi sederhana dan perawatan ortodontik berhasil merawat gigi impaksi yang terletak di labial.
Koreksi gigitan terbalik posterior dan anterior dengan alat cekat rapid maxillary expansion dan elastik intermaksila Retno Dewati; Teguh Budi Wibowo; Masyithah Masyithah
Dental Journal (Majalah Kedokteran Gigi) Vol. 47 No. 2 (2014): June 2014
Publisher : Faculty of Dental Medicine, Universitas Airlangga https://fkg.unair.ac.id/en

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (591.263 KB) | DOI: 10.20473/j.djmkg.v47.i2.p98-102

Abstract

Background: Children with anterior and posterior crossbite usually have a complaint in aesthetic and masticatory function. It could caused by bad habits and hereditary factors which made worse condition. Purpose: The purpose of this case report was to report the use of orthodontic appliance rapid maxillary expansion (RPE) and intermaxillary elastic to correct posterior and anterior crossbite in teenage patient. Case: A fourteen years-old teenage female patient came to Dental Hospital Dentistry Universitas Airlangga with case of anterior posterior cross bite and unerupted permanent teeth. Case management: The case was treated using orthodontic fixed appliance rapid maxillary expansion (RPE) and followed by intermaxillary elastics. The posterior cross bite treatment took 4 weeks used of orthodontic fixed appliance RPE, while, treatment of anterior cross bite which used intermaxillary elactic was done within three month to achieved normal occlusion. Conclusion: This case report showed that the orthodontic appliance rapid maxillary expansion (RPE) and intermaxillary elastic could be used to correct posterior and anterior crossbite.Latar belakang: Anak dengan gigitan terbalik anterior dan posterior pada umumnya mempunyai keluhan dalam hal estetik dan fungsi pengunyahan. Kondisi gigitan terbalik biasanya disebabkan oleh adanya kebiasaan buruk dan faktor keturunan yang semakin memperparah keadaan tersebut. Tujuan: Laporan kasus ini melaporkan pemakaian alat cekat rapid maxillary expansion (RPE) dan elastik intermaksila untuk mengkoreksi gigitan terbalik posterior dan anterior pada anak remaja. Kasus: Pasien remaja perempuan berusia 14 tahun datang ke Rumah Sakit Gigi dan Mulut Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Airlangga Surabaya dengan kasus gigitan terbalik anterior posterior dan terdapat gigi permanen yang tidak tumbuh. Tatalaksana kasus: Perawatan yang dilakukan adalah koreksi gigitan terbalik dengan menggunakan alat ortodonsia cekat rapid maxillary expansion (RPE) dan dilanjutkan dengan pemasangan elastik intermaksila. Perawatan koreksi gigitan terbalik posterior memerlukan waktu 4 minggu menggunakan alat ortodonti cekat RPE, sedangkan koreksi gigitan terbalik anterior dilakukan dalam 3 bulan untuk mencapai oklusi normal. Simpulan: Laporan kasus ini menunjukkan bahwa pemakaian alat cekat rapid maxillary expansion (RPE) dan elastik intermaksila dapat mengkoreksi gigitan terbalik posterior dan anterior.