Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENILAIAN LESAN DADA TIDAK BERNILAI PADA TTC MENGGUNAKAN MORFOLOGI CITRA DIGITAL Alifudin, M Faishol; Rabi, Abd; Novrianto, Yusuf
Prosiding SNATIF 2017: Prosiding Seminar Nasional Teknologi dan informatika (BUKU 1)
Publisher : Prosiding SNATIF

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Latihan menembak merupakan salah satu hal terpenting dalam dunia militer. Pelaksanaan latihan tersebut terdapat beberapa materi yang diterapkan sesuai dengan kebutuhan TNI AD.. Setiap prajurit TNI AD diwajibkan untuk memperoleh sertifikat tersebut. Salah satu materi latihan menembak dalam TNI AD yaitu Tembak Tempur Cepat. Tembak tempur cepat adalah latihan menembak dengan berjalan yang diperumpamakan bertemu dengan musuh secaa tiba-tiba. Lesan yang digunakan adalah lesan dada tidak bernilai yang bergerak secara tiba-tiba. Dimana sistem pelaksanaannya masih manual yaitu masih menggunakan tenaga manusia baik untuk menggerkan lesan maupun sistem penilaiannya. Sistem penilaian yang masih manual membuat sistem penilaian tidak obyektif. Sistem penilaian masih manual yaitu dengan melihat secara mata visual. Dengan memanfaatkan sinar matahari maka sistem penilaian dapat menggunakan kamera dengan menggunakan metode pengolahan citra digital. Pengolahan citra digital adalah suatu metode yang digunakan untuk membedakan warna. Dengan memanfaatkan sinar matahari maka pengolahan citra sangat cocok digunakan untuk membedakan warna antara lesan yang tidak berlubang dan lesan yang berlubang karena hasil tembakan sehingga nilai tembakan petembak dapat dibaca oleh pengolahan citraKata Kunci : Webcam, Pengolahan Citra Digital.
Rancang Bangun Alat Pendeteksi Detak Jantung, Suhu Tubuh, dan Tensimeter Berbasis Arduino Uno serta Smartphone Android Yovi Afriansyah; Rahman Arifuddin; Yusuf Novrianto
SinarFe7 Vol. 1 No. 1 (2018): Sinarfe7-1B 2018
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Menjaga kesehatan merupakan hal yang sangat penting bagi kehidupan. Kesehatan tubuh perlu diperhatikan bagi semua orang, terutama adalah kesehatan jantung. Jantung merupakan salah satu organ penting yang dimiliki oleh manusia yang berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh dan menampungnya kembali setelah dibersihkan organ paru-paru. Detak jantung beats per menit (bpm) ini merupakan parameter untuk menunjukkan kondisi jantung, dan cara untuk mengetahui kondisi jantung adalah dengan mengetahui frekuensi detak jantung. Selain jantung, yang harus diperhatikan adalah suhu tubuh. Perubahan suhu tubuh sangat erat kaitannya dengan produksi panas yang berlebihan, produksi panas maksimal maupun pengeluaran panas yang berlebihan. Perbandingan sensor suhu dengan alat sebenarnya Selisih rata- rata antara sensor suhu DS18B20 dengan thermometer digital sebesar 0,470C pengukuran pada ketiak.
RANCANG BANGUN DECISION SUPPORT SYSTEM (DSS) DALAM OPERASI TEMPUR BERBASIS RASPBERRY Pi-3 (PENGKONVERSIAN KOORDINAT PETA) Alfadien Alif Utama; Abd. Rabi; Yusuf Novrianto
SinarFe7 Vol. 1 No. 1 (2018): Sinarfe7-1B 2018
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bagi militer, sebuah sistem yang dapat menawarkan dukungan keputusan dalam proses komando dan kontrol sangatlah dibutuhkan dalam pertempuran, alat yang dapat memberi ruang untuk menjalankan perintah dan kemampuan pengendaliannya selalu menjadi tujuan akhir. Ini bukan hanya karena kompleksitas masalah yang dihadapi saat pertempuran tetapi juga karena kesulitan mendapatkan bantuan dari pengetahuan sebelumnya dan memperluas pengetahuan sebelumnya untuk memecahkan masalah baru. Makalah ini bermaksud menyajikan sebuah arsitektur yang menggabungkan penalaran berbasis kasus dan decision support system (DSS) sebagai alat bagi militer untuk mensimulasikan dan untuk melatih Prosedur Operasi Standar Militer (SOP) dalam proses pengambilan keputusan dan kontrol. Penelitian ini difokuskan untuk mewujudkan sebuah alat pengkonversi koordinat peta berbasis Raspberry Pi-3 dan bahasa pemrograman Phyton. Dengan meggunakan alat ini diharapkan pasukan militer dapat menentukan koordinat lawan atau kawan secara tepat dan cepat.