This Author published in this journals
All Journal Media Eksakta
Adriana T Palinggi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MEMINIMALISASI KESALAHAN SISWA DALAM PERHITUNGAN pH LARUTAN VARIASI ASAM-BASA MELALUI KETERAMPILAN MENGANALISIS SOAL Palinggi, Adriana T
Media Eksakta Vol 2, No 2 (2006)
Publisher : Media Eksakta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (12.331 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meminimalkan kesalahan siswa dalam menyelesaiakan perhitungan-perhitungan pH suatu larutan, meningkatkan keterampilan siswa menganalisis soal, dan untuk memaksimalkan pencapaian indikator pada materi larutan dan sifat-sifatnya. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas XI IPA-1 di SMAN 2 Palu yang berjumlah 45 orang. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dengan tiga siklus. Setiap siklus dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor yang diselidiki yakni kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh siswa dan kemampuan guru menerapkan aspek keterampilan menganalisis soal. Instrumen penelitian yang digunakan berupa lembaran observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan menganalisis soal dapat meminimalkan kesalahan siswa kelas XI IPA-1 SMAN 2 Palu dalam perhitungan pH suatu larutan variasi asam basa dengan dicapainya indikator sebesar 82,3% setelah tindakan dilakukan.