Penelitian ini bertujuan mengetahui kualitas butir soal tes Penilaian Akhir Semester (PAS) mata pelajaran Matematika kelas VI di SDN 19 Ampenan tahun pelajaran 2019/2020 yang ditinjau dari segi tingkat validitas butir soal, tingkat kesukaran butir soal, keberfungsian pengecoh, dan reliabilitas tes. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Sampel pada penelitian ini ialah kelas VI di SDN 19 Ampenan tahun pelajaran 2019/2020, instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah pedoman dokumentasi, tekhnik pengumpulan data dengan dokumentasi, serta tekhnik analisis data dengan menggunakan statistik deskriptif. Hasil dari penelitian ini mengenai analisis kelayakan butir soal tes PAS mata pelajaran Matematika kelas VI di SDN 19 Ampenan tahun pelajaran 2019/2020 yang terdiri dari 36 butir soal menunjukkan bahwa: (1) Dilihat dari tingkat validitas butir soal, butir soal yang valid berjumlah 24 butir soal (66,67%), sedangkan butir soal yang invalid berjumlah 12 butir soal (33,33%); (2) Berdasarkan tingkat kesukaran butir soal, terdapat 4 butir soal (11,11%) yang termasuk dalam kategori sukar, 25 butir soal (69,44%) dalam kategori sedang, dan 7 butir soal (19,44%) dalam kategori mudah; (3) Kualitas butir soal berdasarkan keberfungsian pengecohnya, terdapat 20 butir soal (55,56%) yang memiliki keberfungsian pengecoh yang sangat baik, 14 butir soal (38,89%) memiliki keberfungsian pengecoh yang baik, dan 2 butir soal (5,56%) keberfungsian pengecoh yang buruk, sedangkan butir soal yang kurang baik dan sangat buruk tidak ada; (4) Reliabilitas tes mencapai 0,84 atau sudah reliabel.