Andhini Ayu Paramitha
Universitas Muhammadiyah Prof.DR.HAMKA, Jakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Model Pembelajaran TGT Berbantuan Media Question Box Terhadap Hasil Belajar IPA Kelas IV SD Andhini Ayu Paramitha; Zulherman
Journal of Instructional and Development Researches Vol. 2 No. 2 (2022): April
Publisher : Indonesia Emerging Literacy Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.114 KB) | DOI: 10.53621/jider.v2i2.128

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran secara empirik ada atau tidaknya pengaruh model pembelajaran Teams Games-Tournament (TGT) berbantuan media Question Box terhadap hasil belajar IPA kelas IV di SDN Cengkareng Barat 16 Pagi Jakarta Barat pada semester 2 tahun ajaran 2018/2019. Populasi penelitian ini berjumlah 55 siswa yang terdiri dari kelas IV A berjumlah 28 siswa dan IV B berjumlah 27 siswa. Teknik Sampling yang digunakan adalah Sampling jenuh. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan desain Nonequivalent Posttest-Only Control Group Desain. Berdasarkan hasil perhitungan uji normalitas diperoleh Lhitung < Ltabel diperoleh angka 0,0987 < 0,167 pada kelas eksperimen dan 0,1297 < 0,171 pada kelas kontrol. Dengan demikian, dapat disimpulkan kedua data berdistribusi normal. Kemudian uji homogenitas dengan menggunakan uji Fisher diperoleh Fhitung< Ftabel yaitu 1,196 < 1,925 dapat disimpulkan bahwa kelas eksperimen dan kelas kontrol bersifat homogen. Setelah data berdistribusi normal dan homogen berdasarkan uji normalitas dan uji homogenitas, kemudian dilanjutkan dengan uji perbedaan (uji-t). Uji perbedaan dilakukan dengan menggunakan uji-t dan diperoleh thitung > ttabel yakni 3,69 > 2,006 yang berarti H0 ditolak. Penelitian ini membuktikan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Teams Games-Tournament (TGT) berbantuan media question box terhadap hasil belajar IPA Kelas IV SD Negeri Cengkareng Barat 16 Pagi