This Author published in this journals
All Journal Jurnal Geomine
Alfian Nawir Alfian Nawir
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

DESAIN PIT COMPARTMENT PADA HILL KONDE SOUTH MENGGUNAKAN MANUAL PIT DAN AUTOMATION PIT DESAIN DI PT. VALE INDONESIA Tbk. Taufik Hidayat Taufik Hidayat; Djamaluddin Djamaluddin; Alfian Nawir Alfian Nawir
Jurnal Geomine Vol 6, No 3 (2018): Edisi Desember 2018
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (662.897 KB) | DOI: 10.33536/jg.v6i3.247

Abstract

Desain pit compartment merupakan desain pit yang dibuat mengikuti bentuk bijih (ore body) dengan membagi ore body (block model) menjadi beberapa bagian berdasarkan tujuan tertentu, sehingga menghasilkan beberapa desain pit dalam block model yang sama. Pembuatan desain pit compartment dari elevasi terendah pada sebuah block model menuju elevasi tertinggi, dan hal tersebut merupakan cara mendesain pit secara manual. Dalam pengeluaran terbaru software vulcan, tools tambahan (automation pit desain) memberikan kemudahan untuk mendesain pit dalam keterbatasan waktu, dikarenakan tolls tambahan tersebut memberikan cara mudah dan cepat dalam mendesain sebuah pit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui jumlah OB, Waste, Ore, Civil Matrials, dan Tonase Ni yang didapatkan pada pembuatan desain pit secara manual dan automation setiap compartment, serta untuk mengetahui parameter yang perlu dievaluasi dari pembuatan desain pit berdasarkan hasil desain yang didapatkan. Dari desain pit yang dibuat menggunakan metode manual desain didapatkan nilai total material berupa OB sebanyak 16,483,561.84Ton, Waste sebanyak 41,528.33Ton, Ore sebanyak 3,912,634.21Ton, Civil sebanyak 4,905,053.85Ton, dan Tonase Ni sebanyak 17,117.14Ton. Sedangkan pada metode automation desain didapatkan nilai total material berupa OB sebanyak 14,969,099.60Ton, Waste sebanyak 40,063.11Ton, Ore sebanyak 3,577,130.06Ton, Civil sebanyak 4,460,710.26Ton, dan Tonase Ni sebanyak 15,872.27Ton.
PENINGKATAN NILAI KALORI PADA BATUBARA LIGNIT DENGAN METODE AGLOMERASI AIR DAN MINYAK SAWIT PADA PT. INDONESIA POWER UJP PLTU BARRU Adi Setiawan Rauf Adi Setiawan Rauf; Sri Widodo Sri Widodo; Alfian Nawir Alfian Nawir
Jurnal Geomine Vol 6, No 3 (2018): Edisi Desember 2018
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (551.113 KB) | DOI: 10.33536/jg.v6i3.243

Abstract

Penggunaan batubara di PLTU sangat bergantung kepada kualitas batubara yang digunakan, karena semakin tinggi kualitas batubara maka akan memaksimalkan pembakaran dan secara langsung akan berdampak pada produksi listrik yang dihasilkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan nilai kalori pada batubara lignit. Pada penelitian ini digunakan metode aglomerasi dengan media air dan minyak sawit yang pada setiap sampel diberi perlakukan yang sama namun mengalami peningkatan yang berbeda. Ada tiga sampel yang digunakan pada penelitian ini dimana pada setiap sampel memiliki komposisi batubara lignit seberat 1 gram, minyak sawit sebanyak 10,20,30 ml dan air sebanyak 100 ml. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semakin banyak konsentrasi minyak maka semakin tinggi kadar karbon yang diikat, sehingga dapat meningkatkan nilai kalori batubara. Dilihat dari konsentrasi 30% pada setiap sampel batubara mengalami peningkatan nilai kalori yang sebelumnya 3.765,23 cal/gr menjadi 5.279,46 cal/gr pada sampel pertama, 3.567,44 cal/gr menjadi 4.989,07 cal/gr pada sampel kedua dan 4.026,07 cal/gr menjadi 5.166,98 cal/gr pada sampel ketiga. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa batubara lignit yang digunakan di PLTU dapat ditingkatkan nilai kalorinya menggunakan metode aglomerasi air dan minyak sawit.