Warananingtyas Palupi
Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Sebelas Maret

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Manajemen Soft skills Guru dalam Menguatkan Mutu Pembelajaran di PAUD Upik Elok Endang Rasmani; Anayanti Rahmawati; Warananingtyas Palupi; Jumiatmoko Jumiatmoko; Nurul Shofiatin Zuhro; Anjar Fitrianingtyas
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 6, No 2 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v6i2.1584

Abstract

Kualitas lembaga PAUD menjadi faktor kunci bagi kualitas pendidikan bagi anak usia dini. Guru memiliki posisi strategis bagi pencapaian lembaga PAUD yang bermutu. Guru yang ideal harus memiliki kapasitas hard skills dan soft skills yang mumpuni. Penelitian ini bertujuan memberikan penguatan atas kemampuan soft skills guru PAUD untuk mendorong peningkatkan kualitas lembaga PAUD. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan selama 7 bulan pada sebuah TK Swasta Unggulan di Surakarta. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan kuesioner. Partisipan yang bersedia terlibat dalam penelitian ini sebanyak 16 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor utama tercapainya kualitas lembaga PAUD berasal dari kompetensi soft skills guru, meliputi kompetensi pedagogik, kepribadian, maupun profesionalitas. Oleh karena itu, sangat diperlukannya manajemen soft skills bagi guru PAUD. Manajemen Soft Skills berdampak pada peningkatan kemampuan soft skills guru dan kualitas lembaga PAUD
Analisis Ketercapaian Pelaksanaan Kurikulum Ramah Anak di Lembaga PAUD Nurul Kusuma Dewi; Anayanti Rahmawati; Adriani Rahma Pudyaningtyas; Warananingtyas Palupi; Muhammad Munif Syamsudin; Vera Sholeha
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 6 (2023)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v7i6.5546

Abstract

Tingginya kasus kekerasan pada anak menjadi masalah yang perlu dianalisis lebih mendalam. Jenis kekerasan pada anak sangat beragam mulai dari eksploitasi; trackfiking; kekerasan fisik, spikis, seksual, penelatantaran, dan sebagainya. Tujuan penelitian untuk menganalisis pelaksanaan kurikulum ramah anak di PAUD Kabupaten Sukoharjo. Penelitian menggunakan kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi, studi literatur, wawancara dengan FGD. Analisis data menggunakan model interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: kurikulum merdeka menekankan kebebasan memilih kegiatan bermain sesuai minat dan bakat anak; perangkat pembelajaran secara adminidtratif belum memunculkan nilai ramah anak; pelaksanaan pembelajaran ramah anak atas peran guru sebagai fasilitator; media dan APE yang aman, mudah digunakan anak; materi pembelajaran sesuai perkembangan anak; ragam kegiatan sudah tidak bias gender dan nondiskriminasi belum sepenuhnya terpenuhi; Penilaian dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, unjukerja secara objektif dan deskriptif terhadap setiap capaian perkembangan anak. Hasil penelitian dapat menjadi panduan guru dalam membuat perencanaan, melakasanakan, dan menilai pembelajaran ramah anak di kurikulum merdeka.