Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH KUALITAS LAYANAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN J&T EKSPRESS Ni Putu Ayu Ratih Wayuni; Rosida Adam
Jurnal Ilmu Manajemen Universitas Tadulako (JIMUT) Vol 7, No 4 (2021): Jurnal Ilmu Manajemen Universitas Tadulako
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/jimut.v7i4.252

Abstract

     Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan dan kepercayaan terhadap loyalitas pelanggan pada jasa pengiriman barang J&T Ekspress secara parsial maupun secara simultan. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan deskriptif kausal. Penarikan sampel pada penelitian ini menggunakan metode non probability sampling dengan teknik sampling accidental. Adapun responden dalam penelitian ini berjumlah 100 responden yang merupakan pelanggan jasa pengiriman barang J&T Ekspress. Pengambilan data dilakukan dengan metode wawancara dan kuesioner. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan program Statistical Product and Service Solution (SPSS) Versi 16.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan jasa pengiriman barang J&T Ekspress, kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan jasa pengiriman barang J&T Ekspress. Untuk hasil uji regresi secara simultan variabel kualitas layanan dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan jasa pengiriman barang J&T Ekspress.