Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Management and Sustainable Development Journal

PENGARUH MOTIVASI DAN KOMPETENSI TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA ANGGOTA JEMAAT GKI SERPONG DI MASA PANDEMI Wijaya, Agus; Santoso, Singgih
Management and Sustainable Development Journal Vol. 6 No. 2 (2024): Management and Sustainable Development Journal
Publisher : Department of Management - Institut Shanti Bhuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46229/msdj.v6i1.785

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh motivasi dan kompetensi terhadap minat berwirausaha anggota jemaat GKI Serpong di masa pandemi. penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan metode survey. Variabel yang dipakai adalah motivasi, kompetensi, dan pengaruhnya terhadap minat berwirausaha. Data diperoleh dari responden sebanyak 75 orang yang mengikuti UMKM GKI Serpong. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan diketahui bahwa variabel motivasi tidak mempengaruhi minat wirausaha anggota GKI Serpong sedangkan variabel kompetensi mempengaruhi minat berwirausaha.
PENGARUH KUALITAS PRODUK, PERSEPSI HARGA, DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ONLINE PRODUK DAGING RUSA HEEN FOOD DI MARKETPLACE TOKOPEDIA (STUDI PADA PT. TIRTA PUTRA DEVDANTAMA) Ohoitimur, Elias Theopilus Helmi; Santoso, Singgih
Management and Sustainable Development Journal Vol. 6 No. 1 (2024): Management and Sustainable Development Journal
Publisher : Department of Management - Institut Shanti Bhuana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46229/msdj.v6i1.784

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk, persepsi harga, dan kualitas layanan, terhadap keputusan pembelian (Studi Pada PT. Tirta Putra Devdantama ). Populasi pada penelitian ini yaitu pelanggan HEEN FOOD. Sampel yang diambil peneliti dalam penelitian ini yaitu sejumlah 200 responden dengan teknik pegambilan sampel menggunakan purposive sampling yaitu teknik pengumpulan sampel menggunakan kriteria tertentu. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer, dengan menggunakan kuesioner sebagai instrument penelitian. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji validitas dan uji reliabilitas dengan alpha cronbach, uji F, koefisisen determinasi (R2). Regresi linear berganda, dan uji hipotesis (uji t ). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, persepsi harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan kualitas layanan belum berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.