Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Pemetaan Lokasi Parkir pada Dinas Perhubungan Kabupaten Madiun dengan Memanfaatkan Google Maps API Susilo Veri Yulianto; Lutfiyah Dwi Setia; Ardian Prima Atmaja
DoubleClick: Journal of Computer and Information Technology Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1803.715 KB) | DOI: 10.25273/doubleclick.v3i1.5009

Abstract

Sistem informasi pemetaan parkir dapat membantu Dinas Perhubungan Kabupaten Madiun dalam memetakan lokasi parkir yang dikelolanya. Sistem informasi ini merupakan sistem informasi berbasis web. Pengembangan sistem informasi ini memanfaatkan Google Maps API, yaitu layanan (service) yang dimiliki oleh google. Dengan menggunakan Google Maps API, proses pengembangan sistem informasi pemetaan lokasi parkir menjadi lebih mudah. Hal ini dikarenakan peta yang dibutuhkan telah disediakan oleh google. Google Maps API merupakan layanan dari google dimana pengguna harus terkoneksi dengan internet (online). Agar sistem informasi yang dikembangkan bekerja atau berfungsi dengan baik, maka server harus terkoneksi dengan internet
Implementasi Software Accounting Dalam Mewujudkan Pertanggungjawaban Keuangan Dan Akuntabilitas Publik Bagi LazisMu Kabupaten Madiun Ahmad Kudhori; Lutfiyah Dwi Setia
JURNAL DAYA-MAS Vol. 4 No. 2 (2019): JURNAL DAYA MAS
Publisher : Universitas Merdeka Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33319/dymas.v4i2.27

Abstract

LazisMu adalah salah satu organisasi nirlaba yang berkegiatan dalam pengumpulan zakat, infak dan sedekah dari masyarakat. Sebagai salah satu bentuk pertanggungjawabannya adalah dengan memberikan laporan pertanggungjawaban, namun dalam hal pembuatan laporan pertanggungjawaban selama ini adalah tidak adanya tenaga terampil yang mampu menyusun laporan pertanggungjawaban dan keuangan yang sesuai dengan pedoman yang ada. Sebagai bentuk solusi untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi LazisMu, maka perlu diadakan kegiatan pelatihan akuntansi yang berbasis teknologi. Pengenalan akuntansi umum dan khusus, yaitu PSAK 109 serta berlanjut dengan mengadakan pelatihan akuntansi dengan basis software akuntansi. Dalam pelatihan ini dilakukan dengan metode kelas, yang akan diberikan materi tentang akuntansi dan pemahaman akuntansi berbasis teknologi. Selanjutnya akan dilakukan review atas laporan keuangan yang selama ini dibuat dan dibuatkan solusi pemecahannya dalam pelatihan. Setelah dilakukan review maka dilanjutkan dengan pelatihan secara data untuk pembuatan laporan keuangan berbasis teknologi, yaitu dengan mengimplementasikan software accounting yang telah dibuat. Kegiatan ini tidak berhenti setelah diadakan pelatihan, namun dilakukan monitoring dan pendampingan dalam menyusun laporan keuangan dengan implementasi software accounting. Hasil yang dicapai dalam Program Kemitraan Masyarakat ini adalah tercapainya peningkatan kapasitas SDM di LazisMu dalam mengelola keuangan dan pertanggungjawabannya.
MESIN KABUT (HEAVY DUTY HUMIDIFIER) SEBAGAI SISTEM KENDALI KELEMBABAN PORTABEL UNTUK RUMAH WALET DAN JAMUR TIRAM Dirvi Eko Juliando S; Lutfiyah Dwi Setia; R. Jasa Kusomo Haryo
Civitas Ministerium Vol 3, No 01 (2019): Civitas Ministerium
Publisher : Civitas Ministerium

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jamur tiram merupakan salah satu jamur konsumsi yang sangat populer dan memiliki kandungan gizi tinggi yang diminati oleh banyak orang baik di Indonesia maupun di mancanegara. Saat ini, jamur tiram belum menjadi komoditas unggulan di Madiun. Namun dengan keberadaan beberapa komunitas petani jamur tiram menunjukkan bahwa Madiun berpotensi untuk mengembangkan budidaya jamur tiram. Kondisi geografis Madiun yang terletak didataran rendah, mengakibatkan tingkat suhu yang relatif tinggi dan tingkat kelembapan yang rendah khususnya di musim kemarau. Selain itu, keterbatasan alat dan teknologi pendukung mengakibatkan proses budidaya jamur tiram menjadi tidak efisisen dan relatif menghabiskan banyak waktu dan tenaga. Untuk memecahkan masalah tersebut, maka dibuatlah “Mesin Kabut (Heavy Duty Humidifier) Pengatur Kelembapan Portabel untuk Rumah Walet dan Budidaya Jamur Tiram. Heavy Duty Humidifier ini dapat merubah air menjadi uap kabut untuk mengatur kelembapan pada rumah jamur tiram. Terdapat beberapa pada Heavy Duty Humidifier ini seperti sistem automasi, wireless sensor, dan smart monitoring, dan lain-lain, memudahkan para petani untuk memantau kondisi suhu dan kelembapan rumah pembudidayaan jamur tiram dimana saja melalui smartphone. Hal ini memungkinkan para petani jamur tiram untuk tidak harus melakukan manual spraying dan pemantauan langsung saat proses inkubasi jamur tiram sehingga petani dapat menghemat waktu dan tenaga yang digunakan, kualitas hasil panen terjaga, dan produksi meningkat
IMPLEMENTASI SISTEM PENJADWALAN MATA KULIAH BERBASIS WEB Lutfiyah Dwi Setia
Jurnal Ilmiah Informatika Vol. 2 No. 1 (2017): Jurnal Imliah Informatika
Publisher : Department of Science and Technology Ibrahimy University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35316/jimi.v2i1.462

Abstract

The process of scheduling the course is a routine activity beginning of the academic year at vocational college. General consideration in the preparation of the schedule is the request of the lecturer concerned can not teach at any given time. The absence of lecture schedules and examinations simultaneously between lecturers, class, space or lecture time. Therefore the scheduling application in arranging the course schedule is built to accommodate various aspects of the above considerations. This application is built based on the web using PHP programming language with MySql database by following the rules of design and implementation of information systems and rules of preparation of the schedule of courses at Vocational High School .. Development of this scheduling application of the future course is needed to be implemented on each course, so scheduling process can be set more valid.