Nurlaila Nurlaila
Universitas Negeri Jakarta

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PEMBERDAYAAN IBU-IBU PKK KELURAHAN RAWAMANGUN DALAM PELATIHAN PEMBUATAN DECOUPAGE DARI TISSUE BERBASIS INDUSTRI KREATIF Nurlaila Nurlaila; Lilies Yulastri
Bahasa Indonesia Vol 14 No 02 (2017): Sarwahita : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (142.48 KB) | DOI: 10.21009/sarwahita.142.10

Abstract

ABSTRAK: Community Service is one of Tridharma University of Jakarta State University that must be implemented by every lecturer. The implementation of this service is in the form of training for PKK mothers in Rawamangun Village Training of Decoupage making from Tissue which is a skill that is easy to learn and the price is easy to reach. These skills can be made on unused objects and will produce items that can be sold at very favorable prices. The results obtained are the increase of creativity in PKK mothers in Rawamangun Urban Village towards the manufacture of various Decoupage crafts from Tissue It is expected that in the end can increase income for the family ABSTRAK: Pengabdian Pada Masyarakat merupakan salah satu Tridharma perguruan Tinggi Universitas Negeri Jakarta yang wajib dilaksanakan oleh setiap dosen. Pelaksanaan Pengabdian ini berupa pelatihan untuk ibu-ibu PKK di Kelurahan Rawamangun Pelatihan pembuatan Decoupage dari Tissue yang merupakan keterampilan yang mudah dipelajari dan harganya mudah dijangkau. Keterampilan ini dapat dibuat pada benda-benda yang tidak terpakai dan akan menghasilkan benda yang dapat dijual dengan harga yang sangat menguntungkan Hasil yang diperoleh adalah terjadinya peningkatan kreativitas pada ibu-ibu PKK di Kelurahan Rawamangun terhadap pembuatan macam-macam kerajinan Decoupage dari Tissue Diharapkan pada akhirnya dapat meningkatkan penghasilan untuk keluarga
PENINGKATAN PEMBELAJARAN PEMBUATAN ROTI MANIS MELALUI INDEPENDENT STUDY PADA MAHASISWA TATA BOGA DI UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA Nurlaila Nurlaila
Media Pendidikan Gizi dan Kuliner Vol 1, No 1 (2009)
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (201.59 KB) | DOI: 10.17509/boga.v1i1.6278

Abstract

Peserta didik seringkali mengalami kesulitan belajar, oleh karena itu perlu adanya suatu strategi belajar mengajar yang dapat memecahkan permasalahan tersebut. Untuk mencapai tujuan pembelajaran yang menghasilkan peserta didik yang memiliki pemahaman dan penguasaan yang baik maka dibutuhkan metode pembelajaran yang kondusif bagi proses belajar mengajar. Salah satu metode pengajaran yang digunakan sebagai sumber utama dalam menyampaikan ilmu dan pengetahuan kepada mahasiswa adalah Independent Study. Metode yang digunakan Independent Study, dengan melakukan pra observasi,siklus I, II, dan III yang dilaksanakan sebanyak 9 kali pertemuan. Hasil belajar siklus pertama: Nilai rata-rata teori roti (bahan, alat, jenis dan teknik pengolahan roti) 76,1. Hasil belajar pada siklus kedua, pada hasil produk roti manis yang mereka adalah 82,6.dan hasil belajar bakery pada siklus ketiga adalah 91,8. Dari hasil refleksi pada siklus pertama, kedua, dan ketiga, pendekatan pembelajaran melibatkan mahasiswa melalui mencari sendiri gaya belajar mereka sehingga dapat tumbul ide-ide yang menjadikan mahasiswa lebih kreatif. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan prestasi belajar mulai dari siklus I nilai rata-rata yaitu 76,1; siklus II nilai rata-rata yaitu 82,6 ; siklus III nilai rata-rata yaitu 91,8.