Lis Suryadi
Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur

Published : 47 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

MERANCANG SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN PEMBELIAN DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK (STUDI KASUS ALISYASHOES) Imam Muhamad Ramdani; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 1 No 4 (2018): Jurnal IDEALIS September 2018
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Toko Alisyashoes mulai dirintis pada tahun 2012 yang bertempat dikota Jakarta. Walaupun baru 6 tahun merintis, namun sistemnya tidak berkembang. Meski sudah menggunakan Microsoft Word dan Microsoft Excel dalam pembuatan laporan penjualan tetapi aplikasi tersebut dianggap belum cukup membantu karena belum akurat dalam mencari dan memasukan data-data dari dokumen penjualan dan pembelian. Permasalahan lain yang timbul adalah Laporan yang dibuat seringkali tidak valid dan terlambat, dikarenakan kesalahan dalam membuat rekap data. Tidak adanya retur pembelian sehingga tidak mengetahui barang apa saja yang pernah diretur Belum adanya laporan pembelian sehingga pemilik kesulitan untuk mengetahui secara detail barang apa saja yang dibeli. Belum adanya laporan yang berisi informasi barang apa yang paling sering kejual, sehingga pemilik kesulitan menentukan barang favorit yang banyak dibeli pelanggan. Penulis melalui penelitian secara langsung pada Toko Alisyashoes menggunakan observasi, wawancara, analisa dokumen, dan studi pustaka untuk mengimplementasikan dengan Database dibuat menggunakan MYSQL dan Microsoft visual studio 2008 sebagai bahasa pemogramannya. Semoga dengan adanya Sistem ini, diharapkan dapat membantu dan mempermudah yang di butuhkan oleh pegawai dan pemilik terhadap data-data yang terkait dalam penjualan dan pembelian sepatu.
ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK STUDI KASUS: TOKO BESI ARCO JAYA Desy Gustin Sunarti; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 1 No 1 (2018): Jurnal IDEALIS Maret 2018
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam penulisan penelitian ini, penulis melakukan penelitian tentang bagaimana proses penjualan pada Toko Besi Arco Jaya yang merupakan instansi yang bergerak dalam bidang penjualan bahan-bahan bangunan. Untuk menunjang hal tersebut diperlukan dukungan informasi yang tepat dalam hal mengelola jasa pelayanan jual beli agar tujuan suatu pelayanan dapat terlaksana dengan baik. Pada penulisan penelitian ini, jenis metode yang digunakan oleh penulis adalah metode wawancara, studi pustaka, pengamatan dan dokumentasi kepada pihak yang bersangkutan dan pengembangan sistem mengunakan waterfall. Pada pemodelan sistem, penulis menggunakan metode perancangan berbasis object oriented dengan alat bantu yaitu, UML (Unified Modeling Language). Untuk perancangan basis data digunakan metode normalisasi, relasi table dan ERD (Entity Relationship Diagram). Toko Besi Arco Jaya yang beralamat jl. raya pejuangan no.23 jakarta barat adalah perusahaan yang bergerak dibidang penjualan bahan-bahan bangunan berupaya meningkatkan kualitas pelayanan serta informasi yang dibutuhkan pelanggan agar dapat diterima secara cepat dan tepat sehingga mutu pelayanan memuaskan. Sistem yang sedang berjalan pada Toko Besi Arco Jaya masih terdapat masalah yaitu sulit mengetahui barang yang telah diretur, penyimpanan data dan dokumen tidak tersusun dengan baik, sulit mengetahui stok terupdate digudang, sering terjadi keterlambatan dalam membuat laporan. Dari hasil penelitian, penulis ingin memberikan alternatif pemecahan masalah berupa rancangan yang telah terkomputerisasi dengan menggunakan rancangan program Visual Studio 2008 dan database MySql. Oleh karena itu melalui penulisan ini, diharapkan dapat membantu permasalahan yang ada saat ini serta dapat meningkatkan pelayanan kepada pelanggan.
RANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGADAAN BARANG PADA PT. DERAP KREASI PERSADA DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK Arif Wahyu Setiawan; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 1 No 1 (2018): Jurnal IDEALIS Maret 2018
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengadaan barang merupakan sebuah proses untuk mendapatkan barang dan atau jasa yang sesuai dengan kebutuhan penggunan secara transparan dan efektif. Meliputi peralatan kantor dan jasa yang dierlukan oleh perorangan maupun bersama.PT.DERAP KREASI PERSADA merupakan salah satu perusahaan system integrator di Indonesia. Saat ini proses pengadaan barang di perusahaan masih dilakukan secara manual sehingga hasil masih kurang maksimal dan menimbulakan beberapa permasalahan contohnya berkas yang menumpuk, pencarian data yang membutuhkan waktu tidak sedikit dan terjadi beberapa kasus kesalahan pencatatan data serta laporan juga membtuhkan waktu proses yang lama. Untuk menghindari terjadinya hal-hal diatas maka diperlukan suatu sistem yang terkomputerisasi untuk proses pengadaan barang. Dari berbagai permasalahan yang muncul tersebut munculah ide untuk membuat sistem pengadaan barang degan metodologi berorientasi obyek pada PT. Derap Kreasi Persada menggunakan software Visual Basic dan database MySQL
RANCANG BANGUN PROSES SISTEM INFORMASI PEMBELIAN DAN PENJUALAN OBAT DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK PADA TOKO OBAT MAYVIN Andi Maulana; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 1 No 1 (2018): Jurnal IDEALIS Maret 2018
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Toko obat mayvin merupakan sebuah toko obat yang bergerak dibidang farmasi, dimana jenis produk yang ditawarkan kepada pelanggan berupa obat dan obat resep. Toko obat mayvin berlokasi di Jl. Peninggaran Raya No. 8A. Pada Toko obat ini penulis melakukan analisa sistem pembelian dan penjualan obat yang berjalan. Penulis menemukan masalah yang timbul dari sistem pembelian dan penjualan obat yang menyebabkan bisnis menjadi sulit berkembang, permasalahan yang timbul diantaranya, kesalahan pencatatan data, stok obat sering kosong, admin kesulitan dalam membuat laporan, dan adanya laporan yang kurang informatif. Hal tersebut mendorong Toko obat mayvin untuk mengembangkan sistem pembelian dan penjualan obat, Maka dari itu diperlukan suatu sistem informasi baru yang terkomputerisasi untuk menjawab masalah tersebut. Untuk menyusun tugas akhir ini penulis mengambil judul “Rancang BangunProses Sistem Informasi Pembelian DanPenjualan Obat Dengan Metodologi Berorientasi Obyek PadaToko Obat Mayvin”. Penulis berharap dengan adanya sistem informasi pembelian dan penjualan obat yang terkomputerisasi dapat membantu Toko obat mayvindalam mengatasi masalah-masalah yang terjadi. Penulis menggunakan metodologi berorientasi obyek untuk menganalisa & membuat rancangan system usulan, bahasa pemrograman menggunakan Microsoft Visual Basic.Net 2008, dan database menggunakan MySQL. Dengan adanya system usulan ini, diharapkan pengolahan data yang ada pada Toko Obat Mayvin bisa tersimpan rapi dan terstruktur dengan baik.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN PEMBELIAN BARANG DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK STUDI KASUS: KOPERASI PEGAWAI PT. INDOSAT (KOPINDOSAT) Widiyanto Rozaqi; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 1 No 1 (2018): Jurnal IDEALIS Maret 2018
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penjualan dan pembelian merupakan suatu usaha dan kegiatan yang menjadi pokok dalam suatu perusahaan dibidang perdagangan.Untuk menunjang kegiatan tersebut maka diperlukan suatu sistem informasi yang bisa mengembangkan kegiatan ini menjadi lebih baik. Berdasarkan wawancara kepada bagian penjualan dan pembelian di Koperasi Pegawai PT.Indosat (Kopindosat) masih diolah secara manual dan kegiatan pembelian dan penjualan yang berjalan belum terintegrasi dengan baik, sehingga muncul kendala yang diantaranya sulit mengolah data penjualan dan pembelian, serta lamanya proses pembuatan laporan pembelian dan penjualan. Dari uraian permasalahan yang ada, salah satu solusi yang muncul yaitu membuat suatu aplikasi sistem informasi dalam melakukan pengolahan proses pembelian dan penjualan. Metodologi yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini adalah metode Waterfall dengan bahasa pemrogaman Visual Basic .Net 2008 dan Database MySQL. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan kinerja pada Staff Pembelian dan Staff Penjualan dalam kegiatan operasional perusahaan akan membuat kepuasan pelanggan terpenuhi
ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI RAWAT JALAN PADA KLINIK FERI ASWADI DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK Alvin Yusrizal; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 1 No 2 (2018): Jurnal IDEALIS Mei 2018
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Klinik merupakan salah satu instansi yang bergerak dibidang kesehatan. Pelayanan kesehatan dalam penanganan merupakan hal yang sangat penting demi tercapai tujuan yang maksimal. Dimana sistem yang sedang berjalan pada Klinik Feri Aswadi ini masih dilakukan secara manual, sehingga bisa saja terjadi kesalahan dalam pengolahan dan penginputan data pasien. Diantaranya kesalahan dalam pencatatan data pasien, pembuatan laporan dan sering mengalami kesulitan dalam pencarian data pasien, sehingga memakan waktu lama dalam proses rawat jalan. Tujuan dari penelitian ini adalah penulis ingin mengusulkan suatu rancangan sistem informasi yang sudah terkomputerisasi. Manfaat yang diperoleh adalah pencarian data pasien lebih cepat, akurat dan proses pelayanan rawat jalan menjadi efektif dan efisien. Penulis menganalisa dan merancang sistem usulan menggunakan metodologi berorientasi obyek. Metode yang digunakan penulis adalah wawancara, studi pustaka, pengamatan, dan pengumpulan data. Hasil akhir dari penelitian ini adalah adanya sebuah rancangan sistem informasi berbasis desktop dengan bahasa pemograman Visual Studio 2008 dengan database MySQL, yang diharapkan dapat membantu dan mempermudah pelayanan di klinik menjadi lebih baik.
PERANCANGAN APLIKASI PENGADAAN BARANG PADA PT. GLOSOR INDONESIA BESERTA DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK Nia Novitasari; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 1 No 2 (2018): Jurnal IDEALIS Mei 2018
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengadaan Barang adalah kegiatan pengadaan barang yang dimulai dari proses merencanakan kebutuhan pengguna sampai diperolehnya barang tersebut. PT Glosor Indonesia Beserta merupakan perusahaan yang menyediakan one-stop solution digital platform di Indonesia, untuk mendukung kinerja karyawannya maka perusahaan memfasilitasi dengan adanya pengadaan barang. Pengadaan barang yang berjalan selama ini masih dilakukan dengan proses yang manual, sehingga hal tersebut menimbulkan beberapa permasalahan yaitu berkas yang menumpuk dan tersusun tidak rapi, proses pencarian data yang memakan waktu cukup lama, sering terjadi kesalahan dalam perhitungan dan pencatatan, serta lamanya dalam proses pembuatan laporan. Untuk mengatasi permasalahan pada sistem manual yang diterapkan selama ini maka perlu dibuatkan suatu sistem pengadaan barang yang terkomputerisasi. Maka muncullah ide untuk mengatasi masalah pada sistem yang sedang berjalan ini dengan pembuatan aplikasi untuk mengolah proses pengadaan barang. Dengan adanya aplikasi pengadaan barang diharapkan mampu dalam menangani proses pengadaan barang secara efektif dan efisien dalam kegiatan operasional perusahaan serta dapat mengelola data sehingga dapat menghasilkan informasi berupa laporan yang akurat, cepat dan mudah dalam pengambilan keputusan. Aplikasi sistem informasi pengadaan barang ini dirancang menggunakan software Microsoft Visual Studio 2008 dengan aplikasi database MySQL
RANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN PEMBELIAN STUDI KASUS CV. SOCKS KELUARGA DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK Koriah Koriah; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 4 (2019): Jurnal IDEALIS Juli 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan jual dan beli wajib dalam perusahaan, apalagi dibidang perdagangan. Sedangkan sistem informasi mempermudah suatu perusahaan dalam penanganan proses penjualan dan pembelian. Dalam kasus ini yang sedang di alami oleh CV. Socks Keluarga ialah kurangnya sistem informasi, permasalahan yang dihadapi pun banyak macamnya seperti penumpukan berkas,pencarian data yang membutuhkan waktu lama, sulitnya proses pembuatan laporan penjualan dan pembelian, serta mudah mengalami kesalahan perhitungan dalam pencatatan. Oleh karna itu dengan adanya sistem informasi yang memadai, sarana-sarana pendukung dalam pengolahan data maupun penyimpanan data yang menghasilkan suatu proses yang cepat dan tepat, dengan adanya sistem informasi tersebut dapat mempermudah dalam penyelesaian masalah di atas untuk memenuhi suatu kebutuhan perusahaan
RANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGADAAN BARANG PADA PT. SENTOSA PRIMA MANDIRI MENGGUNAKAN UNIFIED MODELING LANGUAGE Marta Maria Magdalena; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 4 (2019): Jurnal IDEALIS Juli 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT. Sentosa Prima Mandiri adalah perusahaan yang bergerak di bidang pelayanan jasa angkut lewat darat, yang sudah dipercaya oleh perusahaan lain dalam penyewaan transportasinya. untuk kendala disini,lemah nya perusahaan ini dalam menghadapi banyak kompetitor adalah perusahaan ini dalam hal pencatatan data masih dikerjakan secara manual yang berakibat data kurang akurat. Yang menjadi masalah adalah berkas yang tertumpuk, data sulit dicari, salah mencatat atau menghitung, dan membuat laporan yang membutuhkan waktu. Untuk mengurangi proses pencatatan data yang kurang baik,perusahaan memerlukan pengadaan barang yang sudah terkomputerisasi. Masalah ini dapat menimbulkan ide membuat system informasi untuk mengolah proses pengadaan barang. Metode membuat aplikasi ini yaitu menggunakan bahasa pemograman Visual Basic Net 2008 serta database MySQL. Hasil dari adanya aplikasi tersebut dapat mempercepat proses pengadaan barang,mempercepat pencarian data, penyajian informasi akurat, biaya pengeluaranpun bisa terkontrol. Pimpinan akan sangat mudah , cepat serta akurat mendapatkan hasil laporan data.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN BAHAN BANGUNAN PADA TOKO BANGUNAN CV. CIPTA KARYA UTAMA DENGAN METODOLOGI BERORIENTASI OBYEK Ananda Septian; Lis Suryadi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 4 (2019): Jurnal IDEALIS Juli 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

CV. Cipta Karya Utama salah suatu badan usaha yang kegiatan utamanya bergerak dibidang penjualan barang bangunan. Dalam proses mengolah data selama ini masih menggunakan cara tradisional yaitu mencatat dan menulis semua dokumen seperti nota, surat jalan dengan tulisan tangan, dalam mengolah data untuk dijadikan sebuah informasi juga demikian, laporan disajikan tidak akurat dan sering terlambat diberikan, itu sebagian masalah yang terjadi saat ini. Salah satu cara yang diusulkan penulis adalah merubah cara mengolah data dari cara tradisonal diubah dengan cara modern yaitu menggunakan sistem komputerisasi dengan pengembangan sistem penjualan barang. Untuk teknik pengumpulan data penulis mnggunakan tehnik wawancara, survey dan dokumentasi. Untuk metode analisa dan desain penulis menggunakan metode analisa berorientasi obyek dengan beberapa alat bantu dengan diagram UML(Unified Modeling Language). Bahasa pemrograman yang digunakan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem informasi penjualan adalah visual studio 2008 dengan database Mysql Server. Hasil dari penulisan di CV. Cipta Karya Utama penulis menyimpulkan bahwa dibangunnya sistem informasi penjualan dapat mengelola data pelanggan, pengolahanan data barang dan pengolahan data transaksi penjualan dengan lebih cepat, efektip dan efesien. Dan bagi pimpinan dengan disajikannya berbagai informasi maka pimpinan banyak sekali informasi yang didapat sehingga dapat lebih cepat menentukan langkah kedepan demi kemajuan perusahaan.