Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Proceeding SENDI_U

APLIKASI MONITORING VOLUME TANGKI SOLAR MENGGUNAKAN SENSOR PING ULTRASONIC BERBASIS ANDROID Rony, Muhammad Ainur; Irawan, Irawan
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (556.346 KB)

Abstract

Ketergantungan akan ketersediaan listrik sangat besar dewasa ini, hal ini disebabkan meningkatnya intensitas penggunaan alat eletronik. Permasalahan yang terjadi terutama di kota kecil adalah ketersedian layanan listrik yang disediakan oleh PLN belum sesuai dengan kebutuhan. Salah satu solusi yang dipilih perusahaan adalah memasang mesin genset berbahan bakar solar untuk mensuplai cadangan listrik. Perusahaan harus menjaga volume tangki solar agar tersedia, sehingga jika terjadi pemadaman listrik maka mesin genset dapat memberikan pasokan listrik dengan baik. Kesulitan yang dialami oleh perusahaan adalah sulitnya memantau ketersediaan solar di tangki solar mesin genset dikarenakan posisinya yang berada pada tempat yang sulit dijangkau oleh manusia. Oleh sebab itu dibutuhkan sebuah aplikasi untuk memberikan informasi tentang ketinggian tangki solar menggunakan sensor Ping Ultrasonic berbasis Android. Tahapan penelitian ini adalah identifikasi kebutuhan, analisis kebutuhan dan perancangan, analisis nilai variabel, desain program, pembuatan program dan testing. Harapan dari hasil penelitian ini adalah tersedianya aplikasi yang dapat memberikan informasi terkait ketersediaan solar di tangki sehingga jika terjadi pemadaman listrik maka layanan berbasis komputer dapat terjaga ketersediaannya. Kata Kunci : Sensor Ping Ultrasonik, Volume Tangki, Android
PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN ASET PADAPT EOA (EMAS OPTIMASI ABADI) Rony, Muhammad Ainur; ., Irawan; Anggraeni, Motika Dian
Proceeding SENDI_U 2021: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aset dalam sebuah perusahaan merupakan harta. Aset merupakan aktiva adalah sumber ekonomi yang diharapkan memberikan manfaat usaha di kemudian hari. Oleh sebab itu aset perlu diatur, dikontrol dan diawasi dengan baik dan benar jika perusahaan ingin mendapatkan keuntungan yang baik. Permasalahan yang terjadi pada perusahaan adalah memiliki aset yang tidak didaftarkan atau dicatat dengan baik, sehingga jika dilacak atau diaudit akan sulit sekali. Selain itu juga perusahaan sulit untuk menentukan nilai depresiasi dari sebuah aset. Jika nilai depresiasi sudah habis maka aset tersebut dapat dijual atau dihibahkan. Untuk menjawab permasalahan tersebut maka penulis melakukan penelitian untuk memberikan solusi. Penulis akan merancang dan mengembangkan aplikasi Manajemen Aset berbasis web dan mobile (Android dan IOS). Metode pengembangan aplikasi dengan Waterfall. Aplikasi ini menggunakan Client – Server dimana ada program yang digunakan di sisi server dan client. Aplikasi Server menggunakan PHP framework CodeIgniter dan aplikasi client berbasis web juga menggunakan PHP framework CodeIgniter. Aplikasi sisi server pada mobile menggunakan Android Kotlin dan IOS Swift. Harapannya dengan aplikasi ini perusahaan akan mudah dalam mengatur, mengkontrol dan mengawasi aset-asetnya.