Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektivitas Media Booklet dan Video Terhadap Peningkatan Pengetahuan Ibu Tentang Pencegahan Ispa Pada Balita sri handayani; Melati Santia; Ali Umar
Jurnal Kesehatan Medika Saintika Vol 12, No 2 (2021): Desember 2021
Publisher : Stikes Syedza Saintika Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30633/jkms.v12i2.1295

Abstract

Balita merupakan kelompok masyarakat yang rentan terserang berbagai penyakit khususnya infeksi. Salah satu penyebab kematian tertinggi pada bayi dan balita adalah akibat infeksi saluran pernapasan akut (ISPA). Tujuan penelitian untuk mengetahui apakah ada perbedaan efektivitas media booklet dan media video terhadap peningkatan pengetahuan ibu tentang pencegahan ISPA pada balita di Desa Muak Wilayah Kerja Puskesmas Bukit Kerman Kabupaten Kerinci. Jenis penelitian quasi exsperimental rancangan two group pre-test dan post-test. Populasi dari penelitian sebanyak 81 dengan sampel sebanyak 36 ibu balita dengan menggunakan teknik inciedental sampling. Data dianalisis secara univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata skor pengetahuan ibu sebelum dilakukan penyuluhan dengan media booklet tentang pencegahan ISPA 45.00  dan rata-rata skor media video menunjukkan 38.89. Sesudah dilakukan penyuluhan dengan media Booklet  menunjukkan rata-rata skor pengetahuan ibu 91.67 dan menggunakan media video menunjukkan rata-rata skor pengetahuan ibu 95.56. Kesimpulannya penyuluhan kesehatan menggunakan media booklet dan video efektif terhadap peningkatan pengetahuan ibu tentang pencegahan ISPA pada balita di Desa Muak Wilayah Kerja Puskesmas Bukit Kerman Kabupaten Kerinci.