Rahman
Universitas Pejuang Republik Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENDIDIKAN GRATIS DI SDN MANGASA KABUPATEN GOWA Rahman
Jurnal Ilmiah Administrasita' Vol. 8 No. 2 (2017): Edisi Desember
Publisher : Program Studi Administrasi Publik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47030/administrasita.v8i2.163

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses dan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap proses implementasi kebijakan Pendidikan Gratis di SDN Mangasa Kabupaten Gowa. Tipe penelitian yang digunakan adalah penelitian "deskriptif" dengan maksud memberikan gambaran secara komprehensif tentang sejauh mana proses implementasi kebijakan pendidikan gratis di lokasi penelitian ini berjalan. Sedangkan dasar penelitian ini adalah survei yaitu untuk menggambarkan dan menjelaskan fenomenafenomena faktual tentang proses implementasi kebijakan pendidikan gratis. Hasil penelitian bahwa proses implementasi kebijakan pendidikan gratis (Perda Kab. Gowa No. 4 tahun 2008) di SD Negeri Mangasa telah terlaksana, kebijakan pendidikan gratis ini tidak terlalu sulit dilakukan di sekolah-sekolah terutama di SD Negeri Mangasa yangmenjadi lokasi penelitian, karena tidak memerlukan perubahan yang besar dan drastis dari kebijakan sebelumnya, serta tidak terjadi perubahan organisasional. Hanya perubahan dari segi pendanaan Sekolah. Namun perubahan kecil yang dibawa oleh kebijakan ini ternyata menghasilkan dampak yang sangat positif di tengah-tengah masyarakat. Faktor-faktor yang mempengaruhi dalam implementasi kebijakan cukup banyak yang dikemukakan oleh para ahli. Tapi dalam penelitian ini faktor-faktor yang digunakan ialah menurut Merilee S. Grindlee yaitu faktor implementor dan faktor sumber daya. Kedua faktor ini samapentingnya dan bisa dikatakan kedua faktor ini sebagai faktor yang sangat penting dalam implementasi kebijakan.
PENGARUH KINERJA PEGAWAI DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN PADA KANTOR KECAMATAN PANAKUKANG KOTA MAKASSAR Rendy Rendy; Rahman; Hasran; Nuddin
Jurnal Ilmiah Administrasita' Vol. 14 No. 1 (2023): EDISI JUNI 2023
Publisher : Program Studi Administrasi Publik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47030/administrasita.v14i1.517

Abstract

Penelitian ini adalah bertujuan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan pegawai terhadap peningkatan pelayanan pada Kantor Kecamatan Panakkukang.Adapun Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah tipe kuantitatif; yaitu penelitian yang melihat pengaruh kinerja pegawai terhadap peningkatan layanan di kantor kecamatan Panakukkang kota Makassar. Teknik pengumpulan Data yang digunakan Dalam penelitian ini adalah Kuesioner, Observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Berdasarkan hasil uji t (uji parsial) menunjukkan bahwa kuantitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan pelayanan pada kantor Kecamatan Panakkukang Kota Makassar. Berdasarkan hasil uji t (uji parsial) menunjukkan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan pelayanan pada kantor Kecamatan Panakkukang Kota Makassar. Berdasarkan hasil uji t (uji parsial) menunjukkan bahwa ketetapan waktu berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan pelayanan pada kantor Kecamatan Panakkukang Kota Makassar.