Aldamal Tri Gusdi
Politeknik Ahli Usaha Perikanan

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengolahan Fillet Ikan Ekor Kuning (Caesio cuning) Beku di PT. Duta Buana Pasific Belitung, Bangka Belitung Aldamal Tri Gusdi; Yuliati H. Sipahutar
Prosiding Simposium Nasional Kelautan dan Perikanan Vol. 8 (2021): PROSIDING SIMPOSIUM NASIONAL VIII KELAUTAN DAN PERIKANAN UNHAS
Publisher : Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan (FIKP), Universitas Hasanuddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ikan ekor kuning (Caesio cuning) merupakan salah satu komoditas perikanan tangkap di wilayah perairan Provinsi Bangka Belitung dan menjadi komoditas ekspor dalam perdagangan internasional, Untuk itu, diperlukan penanganan yang baik dalam proses pengolahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengolahan fillet ikan ekor kuning (Caesio cuning), Metode dilakukan dengan observasi dan survei pada proses pengolahan mulai dari penerimaan bahan baku hingga pemuatan dengan melakukan pengujian terhadap mutu (organoleptic dan mikrobiologi) dan pengamatan penerapan rantai dingin. Analisa data dilakukan secara deskriptif. Hasil pengujian mutu organoleptik bahan baku dan produk akhir adalah 7,33 dan 7,77. Pengujian mikrobiologi bahan baku ALT 3x105 kol/gr, E. coli <3, dan salmonella negatif, pengujian mikrobiologi produk akhir yaitu ALT 4x105 kol/gr, E. coli <3, dan salmonella negatif. Penerapan suhu telah dilakukan dengan baik, yaitu suhu ikan fillet ekor kuning bahan baku 2.4 °C, suhu pembekuan - 21.9 °C, suhu pengemasan -21,5°C dan suhu penyimpanan dipertahankan <-25,8 °C. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pengolahan sudah dilakukan dengan baik sesuai dengan SNI 2696 :2013 tentang fillet ikan beku.