Agustinawati Agustinawati
Politeknik Bosowa

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

UJI KESUKAAN INOVASI KUE TRADISIONAL DENGAN 4 VARIAN UMBI PADA PEMBUATAN KUE BIJI NANGKA SUKU MAKASSAR DAN SUKU BUGIS Agustinawati Agustinawati; St. Hadijah; Dewi Andriani
Home Journal. Vol 4, No 1 (2022): Volume , Nomor 1 Januari 2022
Publisher : Politeknik Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61141/home.v4i1.210

Abstract

Kue biji nangka adalah salah satu kue tradisional suku Makassar dan suku Bugis. Peneliti mengolah dalam bentuk makanan untuk meningkatkan harga jual umbi-umbian. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui proses pembuatan kue biji nangka menggunakan varian umbi lain dan untukĀ  mengetahui uji hedonik kue biji nangka dari aspek rasa, tekstur, warna, dan aroma. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan instrumen angket. Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu statistik deskriptif. Populasi dalam penelitian ini yaitu Mahasiswa Kampus Politeknik Bosowa angkatan 2018 yang berjumlah 130 orang dan masih berstatus aktif di tahun 2021. Panelis dalam penelitian ini berjumlah 25 orang panelisĀ tidak terlatih dengan menggunakan teknik purposive sampling. Dari ketiga kali uji coba didapatkan hasil bahwa, pada perlakuan kentang yang menjadi kontrol pembanding pada uji coba ini mendapat penilaian untuk berbagai aspek sangat suka pada aspek rasa 4,28, Pada aspek warna 4,24, pada aspek tekstur 4,29, dan pada aspek aroma 4,21. Perlakuan singkong pada uji coba ini mendapat penilaian untuk berbagai aspek sangat suka pada aspek rasa 4,32, pada aspek warna 4,45, pada aspek tekstur 4,11, dan pada aspek aroma 4,20. Perlakuan ubi jalar putih pada uji coba ini mendapat penilaian untuk berbagai aspek sangat suka pada aspek rasa 4,31, pada aspek warna 4,37, pada aspek tekstur 4,36, pada aspek aroma mendapat nilai rata rata 4,24. Perlakuan ubi jalar kuning pada uji coba ini mendapat penilaian untuk berbagai aspek sangat suka pada aspek rasa 4,00, pada aspek warna 4,40, pada aspek tekstur 4,29 dan pada aspek aroma rata rata 4,27. Perlakuan ubi jalar ungu pada uji coba ini mendapat penilaian untuk berbagai aspek sangat suka pada aspek rasa 4,44, pada aspek warna 4,45, pada aspek tekstur 4,49, dan pada aspek aroma 4,31.