Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KAJIAN KUANTIFIKASI SIMPANAN KARBON TUMBUHAN DI PEGUNUGAN SEULAWAH AGAM KEMUKIMAN LAMTEUBA KECAMATAN SEULIMUEM KABUPATEN ACEH BESAR Muslich Hidayat; Rifdah Sumayyah; Nilam Sari; Nadilla Nadilla
Prosiding Seminar Nasional Biotik Vol 5, No 1 (2017): PROSIDING SEMINAR NASIONAL BIOTIK V 2017
Publisher : Prosiding Seminar Nasional Biotik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (133.645 KB) | DOI: 10.3126/pbio.v5i1.2135

Abstract

Penelitian tentang “Kajian Kuantifikasi Simpanan Karbon Tumbuhan di Pegunungan Seulawah Agam Kemukiman Lamteuba Kecamatan Seulimuem Kabupaten Aceh Besar” telah dilakukan pada tanggal 21 sampai dengan 22 Mei 2016. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui simpanan biomassa karbon tumbuhan yang terdapat di pegunungan Seulawah Agam kemukiman Lamteuba kecamatan Seulimuem kabupaten Aceh Besar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode kuadrat (quadrat method). Analisis data simpanan karbon dilakukan secara kuantitatif yang meliputi Biomassa Pohon (W) = 0,11.BJ.D2,2,62 dan stok karbon (C)= 0,5 x W. Simpanan biomassa karbon tumbuhan di lokasi penelitian yaitu biomassa pohon sebesar 0,3096167 g/ha dan stok karbon sebesar 0,2872793 g/ha. Kuantifikasi simpanan biomassa karbon tumbuhan paling banyak terdapat pada pohon Sirih Hutan (Piper caducibracteum) dengan biomassa pohon 0,1205565 0 g/pohon dan stock karbon 0602783 g/pohon. Sedangkan kuantifikasi simpanan karbon yang paling sedikit terdapat pada pohon Keluwih (Artocarpus camansi) dengan biomassa pohon 0,000041 g/pohon dan stock karbon 0,000021 g/pohon.