Mardiono Mardiono
Universitas Widya Gama Mahakam

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, SERVICE CHARGE, KEPUASAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP LOYALITAS PRINCIPAL PERUM JAMKRINDO CABANG SAMARINDA Mardiono Mardiono; Oktavi Ayu Safitri
Jurnal Ekonomika : Manajemen, Akuntansi, dan Perbankan Syari'ah Vol. 10 No. 2 (2021): September
Publisher : Economic Faculty, University of Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (505.033 KB) | DOI: 10.24903/je.v10i2.1235

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah Kualitas Pelayanan, Service Charge, Kepuasan, dan Kepercayaan berpengaruh positif-signifikan terhadap Loyalitas Principal, dan untuk menganalisa, variabel manakah yang lebih dominan terhadap loyalitas principal Perum Jamkrindo Cabang Samarinda. Alat analisis yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda, dengan pengolahan data menggunakan program SPSS versi 22 . Alat analisis ini untuk mengetahui pengaruh dan hubungan masing-masing variabel. Pengumpulan data menggunakan sumber data primer dengan instrument kuisoner tertutup dengaN skala Likert 54321(sangat setuju, setuju, tidak setuju, sangat tidak setuju). Populasi dalam penelitian ini adalah Principal Perum Jamkirndo Cabang Samarinda yang pernah menggunkan jasa Surety Bond. Metode pengumpulan sampel digunakan cara Simple Random Sampling dengan jumlah responden 92 Principal. Hasil penelitian menyatakan bahwa kepuasan berpengaruh dominan terhadap loyalitas principal Perum Jamkrindo cabang samarinda, dengan hasil peneletian menunjukan bahwa variabel (X1) yaitu kualitas pelayanan diperoleh nilai Thitung 2.106, pada variabel (X2) service charge diperoleh nilai Thitung -0,196, pada variabel (X3) Kepuasan diperoleh nilai Thitung 7.459, sedangkan pada variabel (X4) diperoleh nilai Thitung 2.687, sehingga dapat disimpulkan bahwa kepuasan dengan Thitung sebesar 7.459 adalah variabel yang berpengaruh lebih dominan terhadap loyalitas principal Perum Jamkrindo Cabang Samarinda
ANALISIS PERILAKU KONSUMEN MELALUI TINGKAT PENDAPATAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN IPHONE Mardiono Mardiono; Aziz Al Azazi
Jurnal Ekonomika : Manajemen, Akuntansi, dan Perbankan Syari'ah Vol. 11 No. 1 (2022): Maret
Publisher : Economic Faculty, University of Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (776.764 KB) | DOI: 10.24903/je.v11i1.1269

Abstract

Analisis Perilaku Konsumen Melalui Tingkat Pendapatan Sebagai Variabel Moderating Terhadap Keputusan Pembelian iPhone. Tujuan penelitian untuk mengetahui dan menganalisis moderasi tingkat pendapatan terhadap hubungan kausalitas perilaku konsumen dengan keputusan pembelian smartphone merek iPhone. Variabel-variabel yang diteliti, yaitu: variabel bebas terdiri dari faktor sosial (X1), faktor personal (X2), faktor psikologikal (X3), dan tingkat pendapatan (Z) sebagai variabel moderating. Variabel terikatnya adalah keputusan pembelian (Y). Populasi dalam penelitian ini adalah semua konsumen yang membeli dan menggunakan handphone merek iPhone. Teknik sampling menggunakan metode Teknik Quota Sampling, yaitu teknik pengambilan sampel dengan cara menetapkan jumlah tertentu sebagai target yang harus dipenuhi dalam pengambilan sampel dari populasi (khususnya yang tidak terhingga atau tidak jelas). Analisis menggunakan Regression Analysis yaitu Regresi Linier Berganda.Pengolahan data menggunakan program SPSS versi 235 Hasil penelitian; Ho.1 diterima bahwa faktor sosial (X1) tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian iPhone (Y). Ho.2 diterima bahwa faktor personal (X2) tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian iPhone (Y). Ho.3 diterima faktor psikologikal (X3) tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian iPhone (Y). Dengan demikian maka menerima Ha.4 bahwa variabel moderating tingkat pendapatan (Z) memoderasi hubungan antara faktor sosial (X1), faktor personal (X2) dan faktor psikologikal (X3) terhadap keputusan pembelian iPhone (Y)
MEDIASI EFEKTIVITAS IKLAN TELEVISI TERHADAP KESADARAN MEREK (BRAND AWARENESS) TAGLINE "INDOMIE SELERAKU" Mardiono Mardiono; Rifaldi Rifaldi
Jurnal Ekonomika: Manajemen, Akuntansi, dan Perbankan Syari'ah Vol. 12 No. 1 (2023): Maret
Publisher : Economic Faculty, University of Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mediasi Efektivitas Iklan Terhadap Kesadaran Merek (Brand Awareness) Tagline “Indomie Seleraku”. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh daya tarik iklan (variabel X1), kualitas pesan iklan (variabel X2) dan frekuensi penayangan iklan (variabel X3) melalu efektivitas iklan sebagai variabel mediasi (M) terhadap kesadaran merek (Brand Awareness) sebagai variabel Y. Populasi dalam penelitian ini adalah semua konsumen yang pernah menonton iklan televisi Indomie di televisi. Jumlah populasi dalam penelitian ini tidak dapat diketahui secara pasti (populasi besar). Jumlah sampel pada penelitian ini kisaran 90 - 100 orang responde, di mana mengacu kriteria sampel menurut Hair et. al dengan teknik Maximum Likelihood Estimation (MLE). Metode penelitian ini adalah metode kuantitatif, yaitu penelitian kausalitas yang menguji hipotesis mengenai hubungan kausalitas antara variabel pengaruh daya tarik iklan (variabel X1), kualitas pesan iklan (variabel X2) dan frekuensi penayangan iklan (variabel X3) melalu efektivitas iklan sebagai variabel mediasi (M) terhadap kesadaran merek (Brand Awareness) sebagai variabel Y. Metode analisisnya adalah analisis Variabel Mediasi dengan Metode Kausal Step melalui Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menyimpulkan; sebelum memasukkan variabel efektivitas iklan (M), secara parsial daya tarik iklan (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand awarness (Y), dilihat dari nilai sig X1 0,000 < Sig 0,05 dan Thitung 3,727 > Ttabel 1,661, kualitas pesan iklan (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand awarness (Y), dilihat dari nilai sig X2 0,000 < Sig 0,05 dan Thitung 4,707 > Ttabel 1,661, dan frekuensi penayangan iklan (X3) tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Y, dilihat dari nilai sig X3 0,750 > Sig 0,05 dan Thitung 0,320 < Ttabel 1,661 Setelah memasukkan variabel mediasi M; secara parsial efektivitas iklan (M) memediasi hubungan daya tarik iklan (X1) terhadap brand awarness (Y), dilihat dari nilai koefisien variabel X1 yang turun dari 0,373 menjadi 0,243; secara parsial efektivitas iklan (M) memediasi hubungan kualitas pesan iklan (X2) terhadap brand awarness (Y), dilihat dari nilai koefisien variabel X2 yang turun dari 0,561 menjadi 0,411; dan secara parsial efektivitas iklan (M) memediasi hubungan frekuensi penayangan iklan (X3) terhadap brand awarness (Y), dilihat dari koefisien koefisien variabel X3 yang turun dari 0,029 menjadi 0,016
Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Perilaku Impulse Buying Melalui Media ‎TikTok Shop ‎ Mardiono Mardiono; Laheyanti Riyani; Cristianus Jerry Kusmiadi
Jurnal Ekonomika: Manajemen, Akuntansi, dan Perbankan Syari'ah Vol. 12 No. 2 (2023): September
Publisher : Economic Faculty, University of Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Faktor-Faktor yang Memengaruhi Perilaku Impulse Buying Melalui Media TikTok Shop. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh display product (variabel X1), promotion live streaming (variabel X2) dan shopping lifestyle (variabel X3) terhadap perilaku impulse buying (variabel Y). Populasi dalam penelitian ini adalah semua konsumen yang berbelanja online menggunakan aplikasi TikTok Shop. Penentuan besarnya sampel (responden) mengacu kriteria sampel menurut Hair et. al dengan teknik Maximum Likelihood Estimation (MLE), yaitu sebanyak 125 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan sumber data primer melalui instrumen kuisioner. Metode penelitian ini adalah metode kuantitatif, yaitu penelitian kausalitas yang menguji hipotesis mengenai hubungan kausalitas antara variabel pengaruh display product (variabel X1), promotion live streaming (variabel X2) dan shopping lifestyle (variabel X3) terhadap perilaku impulse buying (variabel Y). Metode analisisnya adalah Regression Linier Method (Regresi Linier Berganda). Hasil penelitian menyimpulkan bahwa secara simultan Display Product (X1), Promotion Live Streaming (X2) dan Shopping Life Style (X3) memengaruhi signifikan terhadap Impulse Buying (Y) di TikTok Shop. Secara parsial Display Product (X1) tidak memengaruhi dan tidak signifikan terhadap Impulse Buying (Y) di TikTok Shop. Secara parsial Promotion Live Streaming (X2) memengaruhi dan signifikan terhadap Impulse Buying (Y) di TikTok Shop. Secara parsial Shopping Life Style (X3) memengaruhi dan signifikan terhadap Impulse Buying (Y) di TikTok Shop