This Author published in this journals
All Journal Jurnal Kesehatan
Gina Fazrina
Universitas Negeri Sebelas Maret

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EFEKTIFITAS INTERVENSI BERBASIS WEB UNTUK MENINGKATKAN AKTIFITAS FISIK PADA ORANG DENGAN LANJUT USIA: LITERATURE REVIEW Hapsari Cahyaningrum; Suryo Saputra Perdana; Gina Fazrina
Jurnal Kesehatan Vol 15, No. 1 (2022): Jurnal Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/jk.v15i1.18052

Abstract

 ABSTRAKLatar Belakang: peningkatan populasi orang dengan lanjut usia secara global dan tren usia harapan hidup menjadikan pembahasan mengenai aktivitas fisik menjadi suatu hal mendesak, mengingat perannya dalam mencegah berbagai penyakit tidak menular dan meningkatkan life expectancy. Intervensi berbasis web dipercaya sebagai intervensi yang dapat merubah kebiasaan terkait aktivitas fisik pada orang dengan lanjut usia. Outcome berupa perubahan perilaku digambarkan melalui banyaknya durasi melakukan aktivitas fisik setelah intervensi menjadi goal setting dalam kebanyakan web-based intervention. Artikel ini dibuat untuk mengetahui efikasi intervensi berbasis web dapat meningkatkan aktifitas fisik pada orang dengan lanjut usia.Metode: proses pencarian artikel dilakukan melalui journal database, berupa: Google Scholar, PubMed, dan ResearchGate. Kata kunci untuk mencari artikel yaitu: "Aged"[Mesh] OR "older adult" OR "elderly" AND "Exercise"[Mesh] OR "exercises" OR "physical activity" OR "physical activities" OR "physical exercise" OR "physical exercises" OR "physical fitness" AND "Internet-Based Intervention"[Mesh] OR "internet-based interventions" OR "web-based intervention" OR "web-based interventions" OR "online intervention" OR "online interventions" OR "internet intervention" OR "internet interventions” OR "mobile health" OR "mhealth" OR "telehealth" OR "ehealth" AND "randomized control trial" OR "randomized control trials" OR "RCT". Kriteria inklusi yang diterapkan berupa artikel dengan design studi randomized control trial (RCT), artikel dengan subjek penelitian orang dengan lanjut usia 50 tahun ke atas, dan intevensi yang digunakan adalah web-based intervention.Hasil: ditemukan total 11 artikel yang berasal dari Netherland, Australia, US, Spain, England, Belgium, dan Sweden.  Kesimpulan: intervensi berbasis web efektif untuk meningkatkan aktifitas fisik pada orang dengan lanjut usia yang berusia lebih dari sama dengan 50 tahun. Kata kunci: web-based intervention, physical activity, older people, literature review.