Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

MENINGKATKAN ASPEK BAHASA DALAM MEMAHAMI CERITA MENGGUNAKAN MODEL STORY TELLING DAN ROLE PLAYING DENGAN MEDIA WAYANG KERTAS Fatimah Fatimah; Mahmuddin Mahmuddin
Jurnal Inovasi, Kreatifitas Anak Usia Dini (JIKAD) Vol 1, No 2 (2021): Desember
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.451 KB) | DOI: 10.20527/jikad.v1i2.4272

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil perkembangan bahasa anak dalam memahami cerita dengan menyampaikan pesan tersirat didalam cerita. Hal ini terjadi karena menurun dan terbatasnya aktivitas belajar dalam kegiatan pembelajaran serta karena kurangnya variasi model belajar guru yang monoton sehingga anak bosan dan tidak memiliki minat belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskrisikan aktivitas guru, aktivitas anak, dan hasil perkembangan anak dalam memahami cerita. Subyek penelitian pada anak kelompok A TK Islam Bakti Banjarmasin berjumlah 10 anak. Indikator keberhasilan penelitian ini jika aktivitas guru memenuhi kriteria sangat baik dan aktivitas anak memenuhi kriteria sebagian besar aktif, dan hasil perkembangan memenuhi kategori berkembang sangat baik. Hasil penelitian menunjukan aktivitas guru saat mengembangkan kemampuan bahasa dalam menggunakan model story telling dan role playing dengan media wayang kertas dengan kriteria sangat baik, aktivitas anak mendapatkan kriteria berkembang sangat aktif, hasil perkembangan aspek bahasa anak di setiap pertemuan terjadi peningkatan berkembang sangat baik. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi bahan masukan dalam memilih model dan media dalam meningkatkan aspek perkembangan bahasa anak.Kata Kunci: Story telling, role playing, wayang kertas, aspek perkembangan bahasa
Literasi Baca Peserta Didik di SMA Negeri 1 Karang Intan Kabupaten Banjar Mahmuddin Mahmuddin; Rabiatul Adawiah
Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan Vol 12, No 2 (2022): Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan
Publisher : Prodi PPKn ULM dan AP3KnI Kal-Sel

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/kewarganegaraan.v12i2.14952

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui minat baca siswa dan upaya sekolah untuk meningkatkan minat baca di SMA Negeri 1 Karang Intan Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan. Pendekatan penelitian adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data adalah guru, pengelola perpustakaan dan siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara dan angket. Data hasil penelitian dianaisis dengan teknik analisis model interaktif (interactive model of analysis) dari Miles dan Huberman. Pada model analaisis interaktif ini peneliti bergerak pada tiga komponen, yaitu reduksi data (data reduction), penyajian data (data display) dan penarikan kesimpulan (verification). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa minat baca siswa di SMA Negeri 1 Karang Intan masih sangat kurang. Dari hasil angket yang dibagikan, minat baca siswa diketahui 26% dengan kriteria sangat rendah, 58% dengan kriteria rendah, 14% dengan kriteria tinggi dan hanya 2% yang berkriteria sangat tinggi. Upaya yang dilakukan oleh pihak sekolah untuk meningkatkan minat baca siswa adalah melaksanakan program “Jum’at Literasi” yang dilaksanakan setiap bulan. Namun ke depannya pengelola perpustakaan akan   mendigitalisasikan buku-buku yang ada diperpustakaan menjadi e-book. Dengan demikian siswa lebih mudah mengakses di gawai masing-masing
PENDAMPINGAN PENYUSUNAN INSTRUMEN PENILAIAN PROYEK UNTUK PENGUATAN LITERASI DAN NUMERASI SISWA SD DI KOTA BANJARMASIN KALIMANTAN SELATAN Darmiyati Darmiyati; Sunarno Sunarno; Mahmuddin Mahmuddin; Akhmad Syadzali; Dede Dewantara; Nazaruddin Nazaruddin
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 5 (2024): Vol. 5 No. 5 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i5.34172

Abstract

signifikan dalam skor literasi dan numerasi Indonesia, termasuk di Provinsi Kalimantan Selatan dan Kota Banjarmasin. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam merancang dan menerapkan asesmen berbasis proyek untuk literasi numerasi. Melalui pelatihan offline selama dua bulan yang melibatkan guru kelas 1 dan 2 Sekolah Dasar di Kota Banjarmasin. Penelitian ini menemukan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan keterampilan guru. Sebelum pelatihan di berikan pretest meliputi materi Strategi penguatan literasi dan numerasi di sd sebesar 50%, literasi dan numerasi matematika di sd sebesar 45%, jenis dan teknik penilaian berbasis proyek 55% dan implementasi instrumen penilaian proyek sebesar 40%. Setelah pelatihan keterampilan guru dalam membuat instrumen proyek membuat modul ajar meningkat pada Strategi penguatan literasi dan numerasi di sd sebesar 87%, literasi dan numerasi matematika di sd sebesar 86%, jenis dan teknik penilaian berbasis proyek 87% dan implementasi instrumen penilaian proyek sebesar 84%. Dan rata rata nilai sebelum di berikan pelatihan sebesar 47.5 dan sesudah pelatihan sebesar 86. Pendampingan dan Pelatihan dapat meningkatkan proses dan perbaikan pembelajaran. Sehingga dapat meningkatkan meningkatkan kualitas pendidikan dasar dan mendukung pencapaian standar pendidikan nasional.