Nilam Sari
Universitas Mataram

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Yayasan Rumah Ilmu Melalui Penambahan Program Pembelajaran Dan Pengaplikasian Metode Pembelajaran Fun Learning di Desa Nijang Nilam Sari; Agil Al Idrus
Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA Vol 4 No 1 (2021)
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (552.142 KB) | DOI: 10.29303/jpmpi.v4i1.589

Abstract

Bidang pendidikan merupakan salah satu aspek kehidupan yang terkena dampak Covid-19. Siswa, orang tua siswa, serta lembaga-lembaga pendidikan pun merasakan langsung dampak dari adanya pandemi covid-19 ini. Yayasan Rumah Ilmu yang ada di Desa Nijang merupakan salah satu lembaga pendidikan non profit yang berhenti beroperasi dimasa pandemi ini. Melalui kegiatan KKN Era New Normal Universitas Mataram, salah satu tim KKN Universitas Mataram melalui program Mengajar di Desa bertujuan untuk mengaktifkan serta mengembangkan kembali Yayasan Rumah Ilmu melalui penambahan program pembelajaran dan pengaplikasian metode pembelajaran fun learning. Metode dalam penelitian ini dibagi dalam tiga tahapan yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahap evaluasi. Dalam pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan selama 45 hari sejak tanggal 25 November hingga 6 Januari, Yayasan Rumah Ilmu mampu menarik serta meningkatkan kembali minat belajar anak-anak di Desa Nijang. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kegiatan pengaktifan dan pengembangan Yayasan Rumah Ilmu berhasil dilaksanakan hal ini dibuktikan dengan keikutsertaan anak-anak SD sampai SMP dengan antusiasme yang luar biasa dalam mengikuti kegiatan pembelajarn program-program pembelajaran baru dengan metode pembelajaran fun learning.