Hendio Anjasmara
Universitas Islam Kuantan Singingi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perbandingan Tingkat Motivasi Belajar Siswa Kelas XI Jurusan IPA dan IPS pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di SMA Hendio Anjasmara; Bustanur
Almufi Journal of Measurement, Assessment, and Evaluation Education Vol 2 No 1: Juni (2022)
Publisher : Yayasan Almubarak Fil Ilmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam proses kegiatan pembelajaran disekolah, dibutuhkan motivasi belajar bagi setiap siswa untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diingikan. Motivasi merupakan motorik yang mendorong semangat siswa agar aktif dan inovatif dalam kegiatan belajar mengajar. Oleh sebab itu, guru selalu berupaya mencari solusi bagaimana agar motivasi tersebut dapat timbul dalam diri peserta didik melalui metode-metode pembelajaran yang digunakan oleh guru tersebut. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui tingkat motivasi belajar siswa kelas XI jurusan IPA dan IPS pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di SMA Negeri 1 Teluk Kuantan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI jurusan IPA dan IPS. Sedangkan sampel penelitian ini adalah 45 orang siswa kelas XI jurusan IPA dan 33 orang siswa kelas XI juusan IPS. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif, dengan meggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, angket, dan dokumentasi. Sedangkan metode statistik yang digunakan adalah   Uji Signifikansi dengan bantuan aplikasi SPSS. Setelah dilakukan serangkaian penelitian dan pengumpulan data, maka penulis mengambil kesimpulan yaitu tidak ada perbedaan tingkat motivasi belajar antara siswa kelas XI jurusan IPA dengan siswa kelas XI jurusan IPS pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di SMA Negeri 1 Teluk Kuantan Kabupaten Kuantan Singingi dengan rumus uji signifikansi Sig > 0,05 (0,324 > 0,05)yang berarti Ho diterima dan Ha ditolak.