Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Sistem E-Learning pada Mata Pelajaran SMP Jaya Bekasi Berbasis Web Fandi Agus Pranoto
Jurnal Esensi Infokom : Jurnal Esensi Sistem Informasi dan Sistem Komputer Vol 4 No 2 (2020): Jurnal Esensi Infokom : Jurnal esensi sistem informasi dan sistem komputer Vol 4
Publisher : Lembaga Riset dan Pengabdian Masyarakat Institut Bisnis Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1058.837 KB) | DOI: 10.55886/infokom.v4i2.303

Abstract

e-Learning merupakan suatu metode pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan teknologi internet, sejauh ini e-Learning telah banyak di terapkan pada institusi dan perusahaan. e-Learning sudah menjadi suatu alternatif yang efektif dalam meningkatkan mutu atau keberhasilan proses belajar mengajar. Proses pembelajaran pada SMP Jaya Bekasi masih menggunakan metode konvensional melalui tatap muka langsung antara guru dan siswa. Metode pembelajaran seperti ini akan membuat keterbatasan proses penyampaian ilmu pengetahuan. Penelitian bertujuan untuk merancang e-Learning berbasis web di SMP Jaya Bekasi dan sistem dapat memudahkan siswa dalam mempelajari matapelajaran dimanapun dan kapanpun selama terhubung internet. Penelitian dilakukan pada SMP Jaya Bekasi. Penelitian ini juga menggunakan jenis penelitian diskriptif, dan metode pengumpulan data pada penulisan ini dengan observasi, wawancara dan kuesioner. Kesimpulan yang didapat kan dari hasil penelitian ini yaitu Sistem telah berhasil Merancang e-Learning berbasis web di SMP Jaya Bekasi serta sistem akan dapat memudahkan siswa dalam mempelajari dan memahami matapelajaran secara maksimal.
Sistem E-Learning SMP Jaya Bekasi Berbasis Web Ratih Wahyuningrum; Fandi Agus Pranoto
Jurnal Esensi Infokom : Jurnal Esensi Sistem Informasi dan Sistem Komputer Vol 4 No 1 (2020): Jurnal Esensi Infokom : Jurnal esensi sistem informasi dan sistem komputer Vol 4
Publisher : Lembaga Riset dan Pengabdian Masyarakat Institut Bisnis Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1282.491 KB) | DOI: 10.55886/infokom.v4i1.320

Abstract

Pada era global saat ini, perkembangan teknologi informasi sangatlah mempengaruhi kehidupan termasuk pada bidang pendidikan. Dengan adanya teknologi maka dapat mempermudah dalam memenuhi kebutuhan manusia. Keterbatasan waktu belajar siswa kelas tiga pada SMP Jaya Bekasi menjadi permasalahan kesiapan pada siswa dalam mengikuti berbagai ujian untuk kelulusan sekolah, hal ini menjadi menghambat siswa dalam pemahaman pada materi belajar, dan keterbatasan memberi materi yang cukup kepada siswa apabila guru tidak dapat hadir pada saat jam pelajaran. Penelitian ini menggunakan metode field research atau penelitian lapangan. Metode Pengembangan Aplikasi yang digunakan adalah Metode Waterfall yang terdiri dari delapan tahapan model yaitu Analisis, Desain, Kode, dan Tes. Perancangan Aplikasi menggunakan UML meliputi Usecase Diagram, Activity Diagram, Class Diagram. dan Perancangan Database menggunakan MySQL. Bahasa Pemograman yang digunakan adalah PHP, HTML, Javasricpt, CSS, Ajax. Hasil dari penelitian ini adalah sistem e-learning dapat digunakan dengan baik pada siswa maupun guru, dengan adanya sistem e-learning siswa dapat memperoleh materi-materi dimana pun dan kapanpun selama terhubung dengan internet dan dapat mempermudah guru dalam mendistribusikan materi belajar.