Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Berbasis HOTS Terhadap Hasil Belajar Afektif Pada Mata Pelajaran IPA Siswa Kelas V SDN 171 Seluma Yeni Meylani
Almufi Jurnal Pendidikan Vol 1 No 3: Desember (2021)
Publisher : Yayasan Almubarak Fil Ilmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (724.528 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah model pembelajaran DL berbasis HOTS berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA siswa kelas V SD. Penggunaan metode penelitian jenis kuantitatif dengan instrument angket digunakan untuk melalui pre-test dan posttest pada kelas kontrol dan eksperimen pada kelas IV SDN 171 Seluma. Teknik analisis data pada penelitian ini meliputi analisis deskriptif, analisis uji prasyarat, dan analisis inferensial (uji hipotesis). Hasil dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang signifikan antara penerapan model pembelajaran DL berbasis HOTS dengan hasil belajar afektif siswa kelas IV SDN 171 Seluma yakni dengan nilai signifikansi pada nilai post-test sebesar 8,36.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN RELATING, EXPERIENCING, APPLAYING, COOPERATING, TRANSFERING (REACT) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA Biusnawati; Yeni Meylani; Uci Purnama Sari; Alfin Julianto
Jurnal Math-UMB.EDU Vol. 10 No. 2 (2023): MARCH
Publisher : Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36085/mathumbedu.v10i2.4901

Abstract

Pembelajaran matematika hanya berkisar kegiatan menuliskan rumus, membaca buku dan mengerjakan soal di buku siswa. Hal ini menyebabkan siswa tidak mampu memecahkan soal-soal cerita sehingga nilai matematika rendah. Rumusan Masalah : (1) Bagaimana penerapan model pembelajaran REACT dalam meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas V?; (2) Bagaimana peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas V setelah penerapan model pembelajaran REACT?. Tujuan Penelitian : (1) mengetahui penerapan model pembelajaran REACT dalam meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas V; (2) Mengetahui peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas V setelah penerapan model pembelajaran REACT. Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan metodel penelitian tindakan kelas (PTK). Hasil Penelitian : Pelaksanaan penerapan model pembelajaran REACT dilaksanakan sebanyak II siklus dengan masnig-masing siklus meliputi kegiatan perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan refleksi. Penerapan model pembelajaran REACT mampu meningkatkan hasil belajar siswa di kelas V SDN 99 Bengkulu Selatan. Hal ini dilihat dari peningkatan hasil belajar siswa pada pra siklus 71,22, siklus I 72,64 dan siklus II 76,64. Selain itu peningkatan ketuntasan klasikal siswa pada pra siklus hanya 58,82%, pada siklus I menjadi 70,58% dan pada siklus II sudah pada angka 88,23% ketuntasan yang didapatkan siswa. Kata Kunci : Hasil Belajar, Matematika, REACT