Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif Ilmu Pengetahuan Alam Pada Sekolah Dasar Negeri Kroyo 1 Sragen Yuniati, Neni; Purnama, Bambang Eka; Nugroho, Gesang Kristianto
Speed - Sentra Penelitian Engineering dan Edukasi Vol 3, No 4 (2011): Speed 12 - 2011
Publisher : APMMI - Asosiasi Profesi Multimedia Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (482.958 KB) | DOI: 10.3112/speed.v3i4.866

Abstract

Sekolah Dasar Negeri Kroyo 1 Sragen adalah lembaga yang bergerak dibidang pendidikan jenjang sekolah dasar, yang beralamat di Jalan Dewi Sartika No.33 Karang Bendo Kecamatan Karangmalang, selama ini dalam penyampaian Kegiatan Belajar Mengajar Ilmu Pengetahuan Alam guru masih menggunakan metode konvensional atau tatap muka (ceramah). Dengan adanya pembuatan media pembelajaran interaktif ini proses belajar mengajar menjadi efektif, menarik dan menyenangkan bagi siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah adalah untuk menghasilkan media pembelajaran  IPA mengenal tubuh kita untuk siswa kelas 1 SDN Kroyo 1 sragen.Manfaat media pembelajaran ini adalah menjadi solusi proses pembelajaran yang efektif, menarik dan lebih menyenangkan serta memudahkan proses belajar siswa.  Penelitian ini menggunakan metode Pembuatan media pembelajaran ini menggunakan metode pendataan dan pendekatan masalah yang meliputi : kepustakaan, observasi, wawancara, analisis, perancangan dan pembuatan system, uji coba dan implementasi. Diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan informasi tentang Sekolah Dasar Negeri Kroyo 1 Kecamatan Karangmalang kepada guru maupun karyawan pada khususnya dan masyarakat pada umumnya melalui media pembelajaran interaktif IPA ini.