Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahu ipengaruh pendidikan terhadap peningkatan produktivitas kerja karyawan di PT. Bank SUMUT Medan. Untuk mengetahuai pengaruh pelatihan terhadap peningkatan produktivitas kerja karyawan di PT. Bank SUMUT Medan.Untuk mengetahui pengaruh pendidikan dan pelatihan untuk meningkatkan produktivitas kerja karyawan di PT. Bank SUMUT Medan. Perumusan masalah ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendidikan dan pelatihan untuk meningkatkan produktivitas kerja karyawan di PT. Bank SUMUT Medan. Teknik analisis yang penulis gunakan pada penelitian ini adalah metode deskripti fmetode kuantitatif, regresi linier berganda, uji t, uji f dan koefisien determinan yang diolah dengan SPSS versi 20. Berdasarkan hasil penelitian diketahuai bahwa pendidikan mempunyai pengaruh yang tidak signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan di PT.Bank SUMUT Medan. Hal ini terbukti dari hasil uji t yang memperoleh nilaithitung X1 = 1,525 diterima pada taraf signifikan 5%. Pelatihan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan di PT. Bank SUMUT Medan. Hal ini terbukti dari hasil uji t yang memperoleh nilaithitung X2 = 2,460 diterima pada taraf signifikan 5%. Pendidikan dan pelatihan secara bersama – sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap semangat kerja karyawan di PT. Bank SUMUT Medan. Hal ini terbukti dari hasil uji F yang memproleh nilaiFhitung sebesar 14,226 diterima pada taraf signifikan 5%.