Cynthia Puspariny
STIKes Muhammadiyah Pringsewu

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

ASUHAN KEBIDANAN DENGAN ATONIA UTERI Nurwinda Saputri; Cynthia Puspariny; Resti Mulyani
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 8, No 2 (2019): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v8i2.1051

Abstract

Persalinan adalah proses dimana bayi, plasenta dan selaput ketuban keluar dari uterus ibu. Dalam upaya percepatan penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) maka pada tahun 2012 Kementrian Kesehatan mempunyai program Expanding Maternal and Neonatal Survival (EMAS) yang di harapkan dapat menurunkan angka kematian ibu dan neonatal sebesar 25%. Berdasarkan kasus kematian ibu pada tahun 2010 ada tiga faktor penyebab kematian ibu melahirkan adalah  Perdarahan 28%, Eklampsia 24%, Infeksi 11%. Studi kasus ini dilakukan untuk melakukan identifikasi asuhan kebidanan persalinan secara komprehensif dalam Intranatal Care. Sampel yang di ambil adalah ibu bersalin dalam asuhan di PMB Langgeng, S.ST. Metode penelitian ini menggunakan metode observasi dan dengan cara deskriptif. Observasi yang dilakukan menggunakan pola pikir Varney dan pendokumentasian dalam bentuk SOAP. Hasil studi kasus menunjukan pelaksanaan Asuhan Kebidanan Persalinan Ny. L dengan atonia uteri dilakukan dengan pemberian asuhan sesuai standart operasional prosedur serta melakukan pencegahan komplikasi yang lain pada saat proses persalinan.
TINGKAT STRES MEMPENGARUHI GANGGUAN SIKLUS MENSTRUASI Cynthia Puspariny
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 6, No 2 (2017): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v6i2.1106

Abstract

Masalah kesehatan reproduksi pada remaja di Indonesia saat ini salah satunya adalah gangguan siklus menstruasi dengan prevalensi 13,7%. Laporan WHO (2012) prevalensi gangguan siklus menstruasi pada wanita sekitar 45%. Siklus menstruasi merupakan waktu sejak hari pertama menstruasi sampai datangnya menstruasi periode berikutnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat stres dengan gangguan siklus menstruasi pada remaja putri di SMA N 1 Sukoharjo Pringsewu Lampung tahun 2016. Penelitian ini menggunakan Metode Cross Sectional dilakukan dengan teknik Survei Analitik menggunakan uji Chi squre dengan tingkat kemaknaan p0,05. Subjek penelitian ini adalah remaja putri di SMA N 1 Sukoharjo Pringsewu Lampung. Besarnya sampel dalam penelitian ini adalah 102 remaja putri dengan menggunakan teknik pengambilan sampel Stratified Random Sampling. Hasil analisis bivariat pada penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada Hubungan Tingkat Stres dengan Gangguan Siklus Menstruasi pada remaja putri di SMA N 1 Sukoharjo Pringsewu Lampung tahun 2016 diperoleh nilai (p=0,3).