Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TERJADINYA PEMBENGKAKAN BIAYA TERHADAP OWNER PADA PELAKSANAAN PROYEK PRASARANA JALAN DENGAN SUMBER DANA PINJAMAN LUAR NEGERI Adhi Purnomo; Achmad Subki
Menara: Jurnal Teknik Sipil Vol 3 No 1 (2008): Menara: Jurnal Teknik Sipil
Publisher : Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (315.903 KB) | DOI: 10.21009/jmenara.v3i1.7890

Abstract

Prasarana jalan mempunyai peranan sangat penting dalam mendukungproduksi dengan mendistribusikan baik sarana produksi maupun hasil produksidari pusat produksi pertanian, industri, kehutanan, pertambangan danpariwisata menuju daerah-daerah pemasarannya, yang secara keseluruhanmendorong pertumbuhan ekonomi. Dan lebih mendasar lagi adalah berbagaikebutuhan manusia dalam kehidupannya, pemenuhannya sebagian besardifasilitasi dengan keberadaan jalan. Untuk memenuhi tuntutan tersebut maka pembangunan dan pemeliharaanprasarana jalan hendaknya dilaksanakan secara terus menerus. Hanya sajapermasalahannya adalah jumlah panjang jalan yang harus ditangani tidakseimbang dengan jumlah anggaran yang tersedia. Akibat kendala demikiankondisi jalan terancam mengalami penurunan dari tahun ke tahun sehinggadiperlukan biaya tambahan untuk mempertahankan fungsi jalan tersebut. Dari hasil penelitian didapat terjadinya pembengkakan biaya terhadap owner’spada pelaksanaan proyek prasarana jalan sumber dana Pinjaman Luar Negeridan menunjukkan perubahan kondisi lapangan pada masa konstruksi sertamutu dari aspek perencanaan merupakan sumber penyebab utama atasmembengkaknya biaya Proyek Prasarana Jalan.