Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN PENDIDIKAN MI DENGAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN DAN PEDULI SOSIAL DALAM PERSPEKTIF GURU DI MADRASAH IBTIDAIYAH KECAMATAN KLAPANUNGGAL Indriyani Nurul Anwar; M. Dahlan R; Yono .
Attadib: Journal of Elementary Education Vol 5, No 2 (2021): Attadib: Journal of Elementary Education
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32507/attadib.v5i2.886

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pendidikan MI Dengan Karakter Peduli Lingkungan Dan Peduli Sosial Dalam Perspektif Guru di Madrasah Kecamatan Klapanunggal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode populasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif Dalam penelitian ini peneliti menggunakan beberapa teknik pengumpulan data diantaranya melalui observasi, wawancara, dokumentasi dan kuesioner (angket). Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, Terdapat hubungan variabel pendidikan MI dengan variabel karakter peduli Lingkungan yaitu nilai koefisien korelasi antara variabel tersebut sebesar 0.883. Nilai koefisien determinasi dalam analisis ini diperoleh nilai 0.780 yang berarti 78.0 % sedangkan Terdapat hubungan variabel Pendidikan Mi dengan Peduli Sosial. nilai koefisien korelasi antara variabel tersebut sebesar 0.599. Nilai koefisien determinasi dalam analisis ini diperoleh 0.359 yang berarti 35,9%. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan pendidikan mi dengan peduli lingkungan dan peduli sosial