Siti Nurapipah
Pendidikan Matematika Universitas Singaperbangsa Karawang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Studi Kasus Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Trigonometri Siti Nurapipah; Rafiq Zulkarnaen
Prosiding Sesiomadika Vol 2 No 1c (2020)
Publisher : Prosiding Sesiomadika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan berpikir kritis matematis siswa masih cukup rendah, hal ini disebabkan siswa masih kurang memahami permasalahan soal yang diberikan serta kesulitan dalam mengidentifikasi soal. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kemampuan berpikir kritis matematis siswa dalam menyelesaikan soal trigonometri. 26 siswa kelas XI pada Satu SMA Negeri di Kabupaten Karawang dipilih sebagai subjek penelitian. Instrumen penelitian yang digunakan berbentuk soal uraian sebanyak empat soal, setiap soal mengacu pada indikator berpikir kritis yang meliputi: menganalisis, mengidentifikasi, menghubungkan, memecahkan masalah dan menyimpulkan. Hasil jawaban siswa dianalisis dan dikelompokkan kedalam kategori: tinggi, sedang dan rendah. Siswa yang memperoleh kategori rendah dikarenakan siswa belum mampu menganalisis serta menghubungkan beberapa unsur yang ada pada soal, sehingga masih banyak siswa yang kurang tepat dalam menyelesaikan permasalahan.