Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Peranan Nomor Kontrol Veteriner Terhadap Jaminan Mutu Keamanan Produk Hasil Peternakan Lestariningsih Lestariningsih; Muhammad Sabiqun Nada; Muhammad Yusuf Yasin; Siti Ropida; Muhammad Khoirul Abidin
BRILIANT: Jurnal Riset dan Konseptual Vol 5, No 1 (2020): Volume 5 Nomor 1, Februari 2020
Publisher : Universitas Nahdlatul Ulama Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (172.387 KB) | DOI: 10.28926/briliant.v5i1.437

Abstract

Bahan pangan asal ternak seperti daging, telur, dan susu maupun olahannya mudah tercemar oleh mikroba yang menyebabkan bahan pangan asal ternak mudah rusak. Jika produk rusak dikonsumsi maka dapat berbahaya bagi konsumen. Oleh karena itu perlu dilakukan penyimpanan. Dalam proses tersebut diperlukan kontroling yang bertugas mengawasi dan memberikan kontrol terhadap keamanan pangan produk diantaranya Nomor Kontrol Veteriner (NKV). Nomor Kontrol Veteriner merupakan sertifikat yang berfungsi sebagai bukti tertulis yang sah suatu unit usaha peternakan yang telah memenuhi persyaratan higiene sanitasi sebagai dasar kelayakan jaminan keamanan pangan asal hewan. Permohonan memperoleh NKV salah satunya bertujuan untuk pengawasan dan juga pemantauan keamanan pangan asal hewan, serta pelacakan terhadap permasalahan yang berkaitan dengan keamanan pangan asal hewan, dan NKV juga dapat menjadi identitas dari suatu unit perusahaan tersebut.
OPTIMALISASI PENINGKATAN TINGKAT PENGETAHUAN PETERNAK PUYUH TERHADAP PENYULUHAN MESIN TETAS PUYUH DAN SMART RECORDING BERBASIS IoT Lestariningsih Lestariningsih; Fatra Nonggala Putra; Mashudi Mashudi
Jurnal Abdimas UNU Blitar Vol 5 No 2 (2023): Volume 5 Nomor 2 : Desember 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28926/jppnu.v5i2.212

Abstract

Kegiatan PKM ini dilatarbelakangi dengan tingkat pengetahuan mitra yang masih 10% dalam mengetahui mesin penetasan puyuh berbasis Arduino dan masih 7% dalam mengetahui system recording berbasis IoT. Hal tersebut disebabkan karena selama ini mitra tidak pernah menetaskan telur fertile puyuh secara langsung. Mitra mengambil DOQ dari solo untuk diternakkan hingga umur 40 hari siap bertelur. Mitra yang dimaksud dalam kegiatan penyuluhan ini adalah Azmi Puyuh yang merupakan peternak mandiri puyuh berlokasi di Desa Dayu Kecamatan Nglegok Kabupaten Blitar. Mitra selama ini beternak puyuh dan memulai dengann memelihara DOQ hingga puyuh afkir. Metode yang digunakan dalam kegiatan PKM ini yakni penyuluhan dengan ceramah dan diskusi. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan peternak terhadap penggunaan mesin penetasan puyuh berbasis Arduino dan smart recording berbasis IoT. Evaluasi tingkat pengetahuan mitra dilakukan melalui angket yang diberikan kepada mitra sebelum dan sesudah kegiatan penyuluhan. Selanjutnya data tersebut ditabulasi dan dibuat prosentase. Hasil penyuluhan menunjukkan jika tingkat pengetahuan mitra meningkat sebanyak 75% terhadap penggunaan mesin penetasan puyuh berbasis Arduino dan smart recording berbasis IoT. Kegiatan ini perlu dilanjutkan dengan kegiatan diseminasi alat, pelatihan dan pendampingan untuk mengetahuai keterampilan mitra dan efisiensi usaha mitra dengan adanya alat yang didiseminasikan.