Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Sarung Tangan Elektronik Penerjemah Bahasa Isyarat Dengan Metode Sensor Fusion Muhamad Zahra Saputra; Noor Cholis Basjaruddin; Ediana Sutjiredjeki
Prosiding Industrial Research Workshop and National Seminar Vol 10 No 1 (2019): Prosiding Industrial Research Workshop and National Seminar
Publisher : Politeknik Negeri Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (450.842 KB) | DOI: 10.35313/irwns.v10i1.1429

Abstract

Bahasa isyarat memiliki keterbatasan yaitu hanya orang tertentu saja yang dapat mehamami, sehingga penyandang disabilitas tuli dan bisu mengalami kesulitan dalam berkomunikasi dengan orang normal. Dalam penelitian ini, direalisasikan sebuah alat bantu berupa sebuah sarung tangan elektronik yang berfungsi menerjemahkan bahasa isyarat dengan standar American Sign Language (ASL) untuk huruf A-Z dan angka 1-9. Sarung tangan ini dilengkapi sensor flex di setiap jari dan sebuah IMU yang dapat mendeteksi gerakan jari dan posisi tangan.. Metode yang digunakan untuk mengolah pembacaan sensor adalah sensor fusion, metode ini dipilih karena alat ini menggabungkan data dari 11 buah sensor yang sumber dan jenisnya berbeda, agar mampu menghasilkan output data huruf dan angka yang sesuai. Hasil pengujian melalui program pada komunikasi serial menunjukkan bahwa, alat ini mampu mendeteksi gerakan bahasa isyarat dengan tingkat keterbacaan huruf  A sebesar 70%, E, F, K, L, W ,G,H,I, sebesar 50%,, huruf D,P,X,Z,R,Y sebesar 60%, huruf B,C,M.N,O,G,H,I,J,K sebesar 50%, angka 1 sebesar 60%, angka 2,3,5,6,7,8,9 sebesar 90%, dan angka 4 sebesar 50 %.