Febri Yusnanda
Akademi Kebidanan Kholisatur Rahmi Binjai

Published : 7 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN TINDAKAN IBU HAMIL TENTANG BAHAYA HIPERTENSI DALAM KEHAMILAN DI KLINIK PRATAMA ANUGRAH TAHUN 2021 Febri Yusnanda; Tika Ayu Pratiwi
MIDWIFERY HEALTH JOURNAL Vol 7 No 1 (2022): MIDWIFERY HEALTH JOURNAL
Publisher : STIKES Keluarga Bunda Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (287.865 KB) | DOI: 10.52524/midwiferyhealthjournal.v7i1.115

Abstract

Hipertensi dalam kehamilan (HDK) merupakan kelainan vaskuler yang terjadi sebelum kehamilan atau timbul dalam kehamilan atau pada masa nifas. Resiko terbesar hipertensi pada wanita hamil adalah kerusakan pada ginjal. Pada kasus yang lebih serius, ibu bisa menderita preeklampsia atau keracunan pada kehamilan, yang akan sangat membahayakan baik ibu maupun bagi janin. Selain itu hipertensi bisa menyebabkan kerusakan pembuluh darah, stroke, dan gagal jantung di kemudian hari. Preeklampsia dimulai pada kehamilan minggu ke-20, sebagai akibat dari hipertensi. Berpengaruh pada ginjal dan pengeluaran protein melalui urin, juga mempengaruhi otak, plasenta dan hati (liver). Pada janin, preeklampsia bisa menyebabkan berat badan lahir rendah keguguran, dan lahir prematur. Penelitian ini bersifat studi korelasi (Correlation Study) dengan metode cross sectional yaitu penelitian yang dilakukan untuk melihat hubungan antara dua variabel pada suatu situasi atau suatu kelompok objek. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer yang diukur dengan menggunakan program SPSS (Statistical produc and service solision). Pada penelitian ini menggunakan total sampling dimana seluruh populasi dalam penelitian ini di jadikan sampel sebanyak 36 orang. Berdasarkan hasil uji chi-square diperoleh nilai P value 0,001<0,05, maka H0 ditolak, Ha diterima.Maka dapat disimpulkan Ada Hubungan Pengetahuan dengan Tindakan Ibu Hamil Tentang Bahaya Hipertensi dalam Kehamilan di Klinik Anugrah Pratama Tahun 2021. di harapkan kepada ibu hamil agar selaku memeriksakan kehamilannya sehingga dapat memahami kondisinya dan mengerti tantang bahaya hipertensi sehingga dapat mengantisipasi sedini mungkin penyakit yang di derita.
HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN PEMBERIAN IBU TENTANG PEMBERIAN VITAMIN A PADA BALITA DI PUSKESMAS H.A.H HASAN PAYAROBA TAHUN 2020 Febri Yusnanda; Tika Ayu Pratiwi
MIDWIFERY HEALTH JOURNAL Vol 6 No 1 (2021): Midwifery Health Journal
Publisher : STIKES Keluarga Bunda Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (171.296 KB) | DOI: 10.52524/midwiferyhealthjournal.v7i1.120

Abstract

Vitamin A adalah vitamin larut dalam lemak yang pertama kali ditemukan. Secara luas, vitamin A merupakan nama generik yangmenyatakan semua retionid dan prekursor atau provitamin A karotenit yang mempunyai aktivitas biologik sebagai retinol. Vitamin Amerupakan zat gizi yang diperlukan manusia agar proses fisiologis dalam tubuh berlangsung secara normal. Vitamin A penting untuk pertumbuhan sel, meningkatkan fungsi penglihatan, meningkatkan imunologi, pertumbuhan badan dan mencegah pertumbuhan sel kanker (Almatsier,2009).Jenis penelitian ini adalah analitik dengan menggunakan rancangan penelitian cross sectional. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan skunder dengan menggunakan instrument berupa kuesioner analisis dengan tehnik uji statistic chi-square. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang mempunyai balita dipuskesmas h.a.h hasan payaroba tahun 2020 yaitu berjumlah 30 responden dengan menggunakan total sampling.Dari hasil penelitian maka dapat diketahui bahwa pengetahuan dengan sikap ibu tentang pemberian vitamin a pada balita di puskesmas H.A.H Hasan payaroba adalah “cukup” yang berjumlah 15 responden dengan kategori sikap “positif” sebanyak 16 responden . Hal ini dapat dilihat dari analisis kolerasi chi-square diproleh nilai X2 hitung = 18,214 > X2tabel = 5,991 dengan df = 2 diantara signifikan 0,05. Maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima.Kesimpulan adalah Ada hubungan yang Signifikan antara Pengetahuan Dengan Sikap Ibu Tentang Pemberian Vitamin A Pada Balita. Semakin baik pengetahuan ibu tentang pemberian vitamin a maka semakin positif pula sikap ibu dalam pemberian vitamin a.
HUBUNGAN PENDAPATAN KELUARGA DENGAN STATUS GIZI BALITA USIA 1-5 TAHUN DI KLINIK ANUGRAH PRATAMA TAHUN 2021 Tika Ayu Pratiwi; Febri Yusnanda
MIDWIFERY HEALTH JOURNAL Vol 7 No 1 (2022): MIDWIFERY HEALTH JOURNAL
Publisher : STIKES Keluarga Bunda Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (288.408 KB) | DOI: 10.52524/midwiferyhealthjournal.v7i1.116

Abstract

Salah satu faktor penyebab gizi buruk di dunia terutama di Indonesia adalah kemiskinan. Terhambatnya pertumbuhan pada anak mengindikisikan pembangunan yang kurang efisien dalam upaya perbaikan sumber daya manusia. Dalam mengatasi permasalahan gizi di Indonesia, perlu dilakukan intervensi skala prioritas melalui investasi di bidang kesehatan khususnya ditujukan kepada kelompok resiko tinggi, seperti keluarga miskin. (Depkes, 2016) Jenis penelitian ini adalah study descriptive dengan desain Survey Cross Sectional yaitu suatu penelitian untuk mempelajari dinamika korelasi antara faktor-faktor resiko dengan efek, dengan cara pendekatan, observasi atau pengumpulan data sekaligus pada suatu saat (point time approach). Populasi dalam penelitian ini adalah keluarga balita, pengambilan sampel dengan cara accidental sampling yaitu sebanyak 50 orang. Berdasarkan tabel hasil uji Chi-Square pada kolom Asyimp.sig.(2-sided) menunjukkan nilai (p<0,05), maka Ho ditolak dan Ha diterima. Maka dapat disimpulkan Ada Hubungan Pendapatan Keluarga Dengan Status Gizi Balita Usia 1-5 Tahun. Kesimpulannya adalah Ada Hubungan Pendapatan Keluarga Dengan Status Gizi Balita Usia 1-5 Tahun di Puskesmas Binjai Kota tahun 2019.
HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN TINDAKAN REMAJA PUTRI TENTANG KEBERSIHAN ALAT REPRODUKSI PADA SAAT MENSTRUASI DI SMA NEGERI 5 BINJAI TAHUN 2019 Tika Ayu Pratiwi; Febri Yusnanda
MIDWIFERY HEALTH JOURNAL Vol 7 No 1 (2022): MIDWIFERY HEALTH JOURNAL
Publisher : STIKES Keluarga Bunda Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (172.598 KB) | DOI: 10.52524/midwiferyhealthjournal.v7i1.119

Abstract

Menstruasi merupakan perdarahan yang teratur dari uterus sebagai tanda bahwa organ kandungan telah berfungsi matang. Saat menstruasi sangat dibutuhkan perilaku personal hygiene yang baik. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui personal hygiene remaja putri pada saat menstruasi. Desain penelitian ini adalah Deskriptif. Populasi dari penelitian adalah semua siswa kelas XII di SMA Negeri 5 Binjai. Sampel dari penelitian ini sebanyak 40 responden yang diambil menggunakan tehnik total sampling. Pengumpulan data menggunakan penyebaran kuesioner. Kesimpulan remaja puteri perlu melakukan perilaku personal hygiene baik untuk mencegah terjadinya infeksi oleh bakteri.Penelitian kolerasi ini menggunakan rancangan penelitian metode cross sectional sumber penelitian ini adalah data primer dengan menggunakan instumen berupa kuesioner dan analisis dengan teknik uji statistik chi-square.Dari hasil penelitian bahwa dapat dilihat kolerasiuji chi-square diatas pada kolom Asyim p sig (2-sided) menunjukkan nilai probabilitas.Nilai sig nya adalah 0,000 yang berarti bahwa nilai (p<0,05),maka siswa kelas XII sebanyak (58,3%) memiliki personal hygiene yang cukup.Kesimpulan remaja puteri perlu melakukan perilaku personal hygiene baik untuk mencegah terjadinya infeksi oleh bakteri. Sehingga diharapkan remaja untuk meningkatkan pengetahuannya tentang kebersihan alat reproduksi pada saat menstruasi
Peningkatan Produksi ASI pada Ibu Post Sectio Caesarea dengan Breast Care dan Pumping Elektrik RSU Delia Selesai Kabupaten Langkat Tahun 2020 Febri Yusnanda; Tika Ayu Pratiwi
MIDWIFERY HEALTH JOURNAL Vol 5 No 2 (2020): MIDWIFERY HEALTH JOURNAL
Publisher : STIKES Keluarga Bunda Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (206.627 KB) | DOI: 10.52524/midwiferyhealthjournal.v7i2.117

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh breast care dan pumping elektrik terhadap peningkatan produksi ASI pada ibu post section saecarea. Penelitian bersifat quasi eksperimen menggunakan desain one group pretest and posttest design. Penelitian dilakukan di RSU Delia Selesai Kab.Langkat Tahun 2020 Populasi sebanyak 42 orang dan seluruhnya dijadikan sampel. Analisis dilakukan menggunakan uji paired sample t-test (a=0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa produksi ASI sebelum breast care dan pumping elektrik (pretest) seluruhnya <100 ml/hari (100,0%). Setelah diberi perlakuan (posttest), sebagian besar dalam kategori 101-300 ml/hari (85,7%). Terdapat peningkatan produksi ASI sebelum dan setelah diberi perlakuan, p-value = 0,000 < 0,05 dan nilai t = -19,810.
Faktor yang Mempengaruhi Kunjungan Masyarakat ke Pelayanan Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) di Desa Bekiung Kec.Kuala Kab.Langkat Tahun 2021 Tika Ayu Pratiwi; Febri Yusnanda
MIDWIFERY HEALTH JOURNAL Vol 6 No 2 (2021): MIDWIFERY HEALTH JOURNAL
Publisher : STIKES Keluarga Bunda Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.427 KB) | DOI: 10.52524/midwiferyhealthjournal.v7i2.118

Abstract

Sebanyak 70% penderita Penyakit Tidak Menular (PTM) tidak menyadari bahwa dirinya mengidap PTM, berdampak pada keterlambatan penanganan yang bisa terjadi komplikasi karena tidak rutin memeriksakan kesehatannya ke Posbindu. Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor yang mempengaruhi kunjungan masyarakat ke Posbindu. Jenis penelitian ini analitik dengan desain cross sectional. Penelitian dilakukan di Desa Bekiung Kec Kuala Kab Langkat Tahun 2021. Populasi penelitian sebanyak 128 orang, sampel diperoleh 56 orang. Data dianalisis secara univariat dan bivariat menggunakan uji chi-square (a=0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang mempengaruhi kunjungan masyarakat ke posbindu yaitu pengetahuan (p=0,006), sikap (p=0,000), kelengkapan sarana prasarana (p=0,002), dukungan keluarga (p=0,002) dan dukungan tokoh masyarakat (p=0,000).
HUBUNGAN PEKERJAAN, PARITAS PUS TENTANG KONTRASEPSI DENGAN PEMILIHAN KB SUNTIK Lili Nurmaliza; Winda Maulina Sari Nasution; Rhina Chairani Lubis; Febri Yusnanda; Tika Ayu Pratiwi
Al Tamimi Kesmas: Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (Journal of Public Health Sciences) Vol 12 No 1 (2023): Al-Tamimi Kesmas: Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat (Journal of Public Health Sci
Publisher : Institut Kesehatan dan Teknologi Al Insyirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35328/kesmas.v12i1.2437

Abstract

According to the 2021 Indonesia Health Profile, there are 6,868,882 new registered family planning participants and 24,258,531 active family planning participants in Indonesia alone, which has 38,343,931 couples of childbearing age. Injection contraception is the most widely used in Indonesia, followed by the pill (17.24%), IUD (7.35%), implants (7.40%), female operating method (MOW) (2.76%), condoms (1, 24%), and MOP (0.50%). (RI Ministry of Health, 2021). This study aims at Employment Relations, PUS Parity regarding Contraception with the Selection of INJECTION KB. This research is a descriptive quantitative analytic study through a cross-sectional approach with the chi-square test taken from secondary data of 50 populations and samples. The test results obtained a p value (0.009) which means there is a relationship between work knowledge, PUS parity regarding contraception and the choice of INJECTION KB