Elisa Bunga Rahmah
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Jayakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Pemasaran Dalam Mempertahankan Kelangsungan Umkm Roti Kukus Anggun Pada Masa Pandemi Covid-19 Tahun 2021 Sita Dewi; Elisa Bunga Rahmah; Dwi Listyowati; Bertha Elvy Napitupulu
Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi (JEKMA) Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal JEKMA (April 2022)
Publisher : Yayasan Bina Internusa Mabarindo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.253 KB)

Abstract

Masalah yang diteliti adalah mengenai Strategi Pemasaran Dalam Mempertahankan Kelangsungan UMKM Roti Kukus Anggun Pada Masa Pandemi Covid-19 Tahun 2021. Metode penelitian yang dilakukan adalah metode kualitatif, yaitu studi kasus yang menghasilkan data-data deskriptif. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dan teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan kunjungan langsung ke UMKM Roti Kukus Anggun untuk melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian adalah strategi yang dilakukan Roti Kukus Anggun yaitu Bauran Pemasaran 4P (Product, Price, Promotion, dan Place). Dalam perkembangan kualitas produk dari segi kemasan, banyaknya varian rasa, mengidentifikasi kebutuhan konsumen, mengelola permintaan dengan baik dan alatnya bertambah seperti nampan plastik, kertas roti, spatula plastik untuk proses dalam pembuatan Roti Kukus Anggun. Kemudian solusi mempertahankan pada usaha Roti Kukus Anggun dalam menghadapi pandemi Covid-19 adalah dengan mengelola keuangan usaha dengan baik, inovasi produk, dan memanfaatkan layanan pesan antar.