Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Upaya Pencegahan Pernikahan Dini pada Masyarakat Dusun Karangnongko Desa Watukarung Helmy Yusuf Evendi; Urip Tisngati
Journal of Social Empowerment Vol. 2 No. 1 (2017): Journal of Social Empowerment
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (380.191 KB)

Abstract

Desa Watukarung merupakan salah satu desa di wilayah Kecamatan Pringkuku yang mayoritas penduduknya berpendidikan rendah. Hal ini berdampak pada tingginya angka pernikahan dini yang ada di wilayah tersebut. Perlu disadari bahwa pernikahan dini merupakan gambaran rendahnya kualitas kependudukan dan menjadi fenomena tersendiri di masyarakat. Pernikahan dini adalah pernikahan yang dilakukan oleh remaja di bawah 18 tahun, yang secara fisik, fisiologis dan psikologis belum memiliki kesiapan untuk memikul tanggungjawab perkawinan (BKKBN, 2012) Metode yang penulis gunakan untuk merealisasikan program kegiatan ini adalah antara lain dengan Observasi Lapangan, Analisis Temuan Lapangan, Analisis Kebutuhan Lapangan, Perencanaan Program, Pelaksanaan Program, dan Evaluasi Program. Metode ini digunakan demi terlaksananya program kegiatan sosialisasi dampak negatif pernikahan dini di Dusun Karangnongko Desa Watukarung. Hasil yang dicapai dari kegiatan ini adalah adanya pemahaman masyarakat terhadap dampak negatif pernikahan dini, meningkatkan partisipasi dan kepedulian masyarakat untuk menekan angka pernikahan dini, serta munculnya kesadaran para remaja untuk mengenyam pendidikan yang lebih tinggi sebagai bekal masa depan.