Novia Irena Br Siahaan
Universitas Riau Kepulauan

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGENDALIAN KUALITAS DENGAN METODE SIX SIGMA DMAIC PADA PRODUK TOP BODY COVER FAST 5280 UNTUK MENGURANGI CUSTOMER COMPLAIN (STUDI KASUS : PT. BATAM XINGRUI TEKNOLOGI Abdullah Merjani; Novia Irena Br Siahaan
PROFISIENSI : Jurnal Program Studi Teknik Industri Vol 10, No 1 (2022): PROFISIENSI JULI 2022
Publisher : Universitas Riau Kepulauan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33373/profis.v10i1.3865

Abstract

PT. Batam Xingrui Teknologi adalah perusahaan yang bergerak dibidang plastik injection moulding yaitu memproduksi produk yang terbuat dari material biji plastik tepatnya adalah pembuatan produk Router/Wirelles Modem. Pada bulan Januari-Maret 2021 terdapat tiga kali pengiriman produk yang dikembalikan oleh customer dikarenakan terdapat Reject Scratches dengan jumlah Reject pada bulan Januari sebanyak 45 unit dari 7200 unit, pada bulan maret sebanyak 23 unit dari 2700 unit dan pada bulan maret sebanyak 100 unit dari 900 unit, sehingga dengan terjadinya masalah ini membuat perusahaan menjadi penilaian buruk buat perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan faktor apa yang menjadi penyebab terjadinya reject scratches pada produk top body cover fast 5280 dan mengetahui solusi untuk dapat mengurangi reject scratches pada top body cover fast 5280 sehingga tidak terdapat Complain dari pelanggan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan analisa data menggunaan metode Sixsigma DMAIC. Dari penelitian ini didapatkan hasil analisa faktor-faktor penyebab terjadinya Reject Scratches berasal dari tenaga kerja yang bekerja terburu-buru, mesin Conveyor yang bergerak terlalu cepat dan Pencampuran material baru dan material yang daur ulang. Kemudian Setelah dilakukan pendekatan DMAIC pada pengendalian kualitas pada produk reject scratches, dapat diketahui bahwa tingkat DPMO mengalami penurunan yang sebelumnya 113445 berkurang menjadi 20224 DPMO sehingga tidak terdapat customer complain pada produk yang serupa.