Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

ANALISIS EFISIENSI PEMASARAN RUMPUT (Eucheuma cottonii) DI KABUPATEN KEPULAUAN TANIMBAR PADA MASA PANDEMI COVID-19 Anthon Masela; Karel Fredrik Gaus Basar Lusnarnera
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 11 No 2: Desember 2022 (in Press)
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47492/jih.v11i2.2302

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; 1). Mengetahui bentuk struktur pasar rumput laut (Eucheuma cottonii) kering di Kabupaten Kepulauan Tanimbar; 2). Mengetahui perilaku pasar rumput laut (Euchema cottonii) kering di Kabupaten Kepulauan Tanimbar; 3). Mengetahui penampilan pasar rumput laut (Eucheuma cottonii) kering di Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Metode analisis yang digunakan adalah; 1). Analisis struktur pasar meliputi, hambatan keluar masuk pasar, pengetahuan pasar, pangsa pasar dan konsentrasi pasar; 2). Analisis perilaku pasar meliputi, proses penjualan dan pembelian, sistem pembayaran serta kerjasama; dan 3). Analisis penampilan pasar meliputi, marjin pemasaran, analisis bagian harga yang diterima petani, analisis rasio keuntungan dan biaya pemasaran berkumpul dalam menjalankan kegiatan usaha budidaya rumput laut, sehingga mereka dapat mengatasi permasalahan secara bersama, baik itu input, teknik produksi, pemasaran maupun informasi pasar. Berdasarkan hasil analisis tersebut bahwa Analisis marjin pemasaran dilakukan mulai dari petani rumput laut ke pedagang pengumpul. Marjin pemasaran tertinggi dari hasil pemasaran rumput laut dari petani rumput laut ke pedagang pengumpul sebear 20.000/Kg. Tingginya marjin Pemasaran dari hasil rumput laut diakibatkan karena berdasarkan hasil kesepakatan bersama dan berpedoman pada harga rumput laut dari daerah lain. sedangkan marjin terendah sebesar 10.000/Kg. Rendahnya marjin pemasaran diakibatkan karena adanya hubungan kekerabatan/kedekatan emosional antara petani rumput laut dan pedagang pengumpul.
Risk Management Strategies in The Financial Industry Theoretical Review and Practical Implications Suarmanayasa, I Nengah; Pramesworo, Ignatius Septo; Masela, Anthon; Sucipto, Bambang; Launtu, Ansir
Jurnal Ilmiah Manajemen Kesatuan Vol. 12 No. 4 (2024): JIMKES Edisi Juli 2024
Publisher : LPPM Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Employee satisfaction is something that companies should pay close attention to because when the company provides job satisfaction, employees are ensured to give their best to the company. This study is a descriptive quantitative type. The research was conducted at PT. Pos Indonesia (Persero) Tapaktuan. The data used in this study are primary data. The population in this study consisted of all employees of PT. Pos Indonesia Tapaktuan, totaling 32 people. The data analysis technique used in this study is multiple linear regression assisted by SPSS software. The tests conducted in this study include validity testing, reliability testing, normality testing, multiple linear regression testing, hypothesis testing (t and f), and determinant testing. The results of the study indicate that the work environment partially influences employee satisfaction, work discipline partially influences employee satisfaction, motivation partially influences employee job satisfaction and work environment, work discipline, motivation collectively influence employee job satisfaction at PT. Pos Indonesia Tapaktuan.
Analisis Motivasi Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Pegawai BUMDes Manglusi Kecamatan Nirunmas Yakobus Yosua Batmomolin; Andreas Jidon Wakaat; Anthon Masela
JISOSEPOL: Jurnal Ilmu Sosial Ekonomi dan Politik Vol. 2 No. 2 (2024): JISOSEPOL : Jurnal Ilmu Sosial Ekonomi dan Politik, Edisi Juli-Desember 2024
Publisher : Samudra Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61787/721fkp09

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara motivasi kerja dan kepuasan kerja pegawai di Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Manglusi, Kecamatan Nirunmas. Motivasi kerja merupakan faktor kunci dalam meningkatkan produktivitas dan kinerja pegawai, sementara kepuasan kerja berperan penting dalam menciptakan lingkungan kerja yang positif dan mendukung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 50 pegawai BUMDes Manglusi. Variabel motivasi kerja dianalisis menggunakan indikator kebutuhan fisiologis, keamanan, sosial, penghargaan, dan aktualisasi diri, sementara kepuasan kerja diukur berdasarkan faktor lingkungan kerja, hubungan antarpegawai, serta penghargaan terhadap kinerja. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja memiliki hubungan yang signifikan dan positif terhadap kepuasan kerja. Analisis regresi mengungkapkan bahwa aspek penghargaan dan aktualisasi diri merupakan faktor yang paling berpengaruh terhadap kepuasan kerja pegawai. Berdasarkan temuan ini, disarankan agar BUMDes Manglusi meningkatkan program penghargaan dan pengembangan diri untuk mendorong motivasi dan kepuasan kerja pegawai. Penelitian ini memberikan kontribusi terhadap pemahaman tentang pentingnya manajemen motivasi dalam menciptakan kepuasan kerja yang berkelanjutan di organisasi berbasis komunitas.