Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN DAN FAKTOR KEPRIBADIAN TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI yulita yulita; Dassucik Dassucik; Irma Noervadila
Consilium: Education and Counseling Journal Vol 2 No 2 (2022): : EDISI AGUSTUS
Publisher : Biro 3 Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Abduracman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/consilium.v2i2.2311

Abstract

Pengetahuan kewirausahaan adalah kemampuan seseorang yang diperoleh berupa materi yang berkaitan dengan kewirausahaan untuk menghasilkan hal yang baru melalui ide kreatif dan inovatif sehingga mampu menciptakan peluang dan memanfaatkannya dengan baik. Faktor kepribadian artinya seseorang yang memiliki minat berwirausaha tentunya tertanam dalam dirinya yakni rasa percaya diri, mempunyai jiwa kepemimpinan yang tinggi, berani mengambil risiko dan mampu berfikir kreatif dan inovatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan kewirausahaan dan faktor kepribadian terhadap minat berwirausaha pada mahasiswa program studi pendidikan ekonomi STKIP PGRI Situbondo tahun akademik 2021/2022. Penelitian ini menggunakan Ex Post Facto. Populasi dalam penelitian ini mahasiswa program studi pendidikan ekonomi semester 2, 4, 6, dan 8. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan angket dan dokumentasi selanjutnya dianalisis uji validitas, uji reabilitas dan uji chi square. Hasil analisis yang menggunakan rumus koefisien kontigensi (KK) diperoleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,85. Setelah dikonsultasikan dengan tabel interpretasi diatas maka nilai 0,85 terletak antara 0,81 s/d 1,00 maka tingkat korelasi antara pengetahuan kewirausahaan terhadap minat berwirausaha ialah korelasi sempurna.